Pabrik Kertas Kraft Sebabkan Krisis Polusi di Carolina Selatan, Amerika Polusi Sebabkan Kematian

17 Agustus 2021, 19:30 WIB
ilustrasi polusi. Pabrik Kertas Kraft Sebabkan Krisis Polusi di Carolina Selatan, Amerika Polusi Sebabkan Kematian /nikolabelotipov/Pixabay

SEMARANGKU – Pabrik kertas milik miliarder Robert Kraft telah menyebabkan polusi di Carolina Selatan, Amerika.

Lebih dari 30.000 keluhan datang karena bau busuk yang disebabkan oleh pabrik kertas Kraft tersebut.

Diketahui bahwa parbik kertas Kraft telah menjadi salah satu pencemar paling kotor di Amerika sejak diakuisisi oleh Robert Kraft.

Baca Juga: Lembaga Pro Palestina di Amerika Serikat Tuntut Pemimpin AS Turun Tangan Hadapi Otoriter Israel

Bau busuk yang disebabkan oleh pabrik kertas tersebut berasal dari pelepasan hydrogen sulfida yaitu gas yang berbau seperti telur busuk dan menyebabkan sakit kepala.

Bahkan dalam dosis tinggi, gas dari hydrogen sulfida tersebut dapat sebabkan kematian.

Karena hal tersebut, pabrik kertas Kraft telah mendapatkan perintah dari pemerintah federal untuk mengurangi emisinya,

Pemerintah federal telah melepaskan tiga tuntutan hukum perdata terhadap perusahaan pabrik kertas Kraft karena dianggap merugikan keluarga yang tinggal di dekatnya.

Baca Juga: Amerika Berhasil Raih Kesepakatan dengan Albania untuk Tampung Pengungsi Afghanistan

Sementara itu, akhit tahun 2020 pabrik Kraft telah beralih ke pembuatan karton sebagai pengganti produk kertas yang diputihkan.

Setelah dikonversi, penumpukan limbah serat di bak pengumpul kemungkinan menyebabkan peningkatan kadar hydrogen sulfida di pabrik.

Dikutip Semarangku melalui Reuters sejak Maret, hotline Departemen Kesehatan dan Pengendalian Lingkungan Carolina Selatan (SCDHEC) telah mengirimkan lebih dari 30.000 keluhan.

“Saya belum pernah melihat yang seperti ini dalam 20 tahun,” kata Amy Armstrong, direktur eksekutif  Proyek Hukum Lingkungan Carolina Selatan (SCELP), dari pelepasan hidrogen sulfida.

Selama kunjungan situs di bulan April oleh EPA, inspektur mencatat tingkat hidrogen sulfida setinggi 15.900 bagian per miliar.

Masalah pernapasan, sakit kepala, dan mual dapat terjadi dari paparan berkepanjangan polusi tersebut  antara 2.000 dan 5.000 bagian per miliar, menurut Administrasi Keselamatan dan Kesehatan Kerja AS.

Masyarakat yang tinggal di dekat pabrik kertas Kraft pun menyatakan bahwa mereka merasa menjadi tahanan rumah yang bau.

“Kami adalah tahanan di rumah bau kami sendiri,” menurut narasi dalam perintah darurat EPA.***

Editor: Heru Fajar

Tags

Terkini

Terpopuler