KETAT! Perempuan Jaman Dulu Punya 5 Aturan yang Bikin Geleng-geleng Kepala

- 8 Desember 2021, 17:15 WIB
Ilustrasi perempuan. KETAT! Perempuan Jaman Dulu Punya 5 Aturan yang Bikin Geleng-geleng Kepala
Ilustrasi perempuan. KETAT! Perempuan Jaman Dulu Punya 5 Aturan yang Bikin Geleng-geleng Kepala /Pixabay/StockSnap

SEMARANGKU - Para perempuan kerap kali memiliki sebuah aturan yang bikin heran.

Tak hanya itu, setiap gerak gerik perempuan sering kali diawasi oleh orang-orang yang memiliki kuasa.

Ada beberapa hal yang tak boleh perempuan lakukan pada saat-saat tertentu.

Salah satunya adalah perempuan dilarang melakukan pemungutan suara.

Berikut 5 aturan yang bikin geleng-geleng kepala yang berlaku jaman dulu:

1. Bermain Sepak Bola

Di Inggris, pada saat perang dunia I ada sebuah tim sepak bola wanita yang menjadi sensasi publik.

Tim sepakbola tersebut menarik kerumunan lebih dari 50.000 orang.

Sementara itu, pada tahun 1921, badan pengatur Liga Sepak Bola menyebarkan rumor palsu dari dokter.

Mereka menyatakan bahwa permainan sepak bola tidak cocok dengan tubuh wanita.

Baca Juga: 5 Benda Ini Konon Katanya Bisa Menangkal Kemalangan Dalam Hidup Pemiliknya, Masih Banyak Yang Belum Tahu

Baca Juga: 5 Benda Ini Konon Katanya Bisa Menangkal Kemalangan Dalam Hidup Pemiliknya, Masih Banyak Yang Belum Tahu

2. Memakai Celana

Wanita jaman dulu biasanya memakai rok.

Namun karena para perempuan menyadari bahwa mengenakan rok membatasi mobilitas mereka, maka mereka memilih untuk mengenakan celana.

Wanita dipaksa untuk mengenakan rok di masa lalu karena jika tidak, mereka tidak akan diterima secara sosial.

Dibeberapa negara bahkan jika ada perempuan yang mengenakan celana, maka akan dianggap sebagai pemberontak.

3. Merokok

Merokok bagi perempuan dianggap tidak sopan.

Tak hanya itu, dahulu merokok di depan umum mendapatkan pandangan yang merugikan karakter dan martabat.

Seorang wanita perokok dianggap berbahaya dan tidak bermoral.

Tak hanya itu, wanita juga akan dianggap sebagai pemberontak.

4. Kontrasepsi

Kontrasepsi ditegakkan sebagai 'keibuan' yang menyangkal kebebasan dan hak perempuan.

Kontrasepsi dibuat ilegal pertama kali pada tahun 1873 berdasarkan UU Comstock.

Tindakan tersebut melarang penjualan kontrasepsi melalui surat pos.

5. Pemungutan Suara

Pada jaman dulu, perempuan dilarang untuk ikut serta dalam pemungutan suara.

Gagasannya berawal dari pemikiran bahwa jika wanita terlalu memaksakan otak mereka maka akan berpengaruh ke dalam kesehatan mereka.

Tak hanya itu, tempramen perempuan selama periode menstruasi juga dipandang membuat perempuan tidak layak dalam berpolitik.

Mereka menganggap bahwa perempuan terlalu lemah dan tidak berdaya.

Itulah 5 aturan yang tak boleh dilanggar perempuan jaman dulu dikutip dari unbelievable-facts.***

Editor: Ajeng Putri Atika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah