Benarkah Mendengarkan Musik Klasik Membuat Pintar? Mitos atau Fakta!

25 Juli 2020, 08:30 WIB
Ilustrasi Musik Klasik. / Pixabay /

SEMARANGKU – Menjelang ujian para siswa di sekolah ada saja akalnya agar bisa mengerjakan soal ujian dengan baik, ada yang belajar mati matian sampai mimisan, atau sibuk membuat contekan dengan berbagai penyamaran dan ada juga yang mendengarkan musik klasik.

Mungkin anda memilih untuk mendengarkan musik klasik semalam suntuk yang katanya membuat kita menjadi lebih pintar dalam belajar namun itu Mitos atau Fakta?

Apakah benar mendengarkan musik klasik bisa mencerdaskan otak kita? Sayangnya mitos mendengarkan musik klasik dapat mencerdaskan otak tidaklah benar, mitos ini merupakan salah paham dari artikel experiment tiga peneliti dari university of California di Irvine Amerika Serikat.

Baca Juga: Kematian Haruma Miura Guncang Dunia Hiburan Jepang

Mereka meminta sekelompok mahasiswa untuk mendengarkan karya composer Wolfgang Amadeus Mozart selama sepuluh menit, rupanya kemampuan spatial temporal para mahasiswa tersebut meningkat mencapai 8 sampai 10%.

Spatial temporal intelligence adalah kemampuan untuk mengenali ruang, bentuk dan arah. Hasil penelitian ini kemudian diterbitkan di salah satu jurnal ilmu pengetahuan paling bergengsi di dunia yaitu Nature.

Bagaimanapun kemampuan khusus ini salah diterjemahkan oleh banyak orang sebagai peningkatan seluruh iq, alias kecerdasan intelektual kita.

Baca Juga: Tips Mengurangi Bau di Organ Kewanitaan, Ini Langkah Mudahnya

Dalam bukunya seorang dokter spesialis telinga hidung dan tenggorokan bernama Alfred Tomatis yang berjudul “Pourquoi Mozard” mengklaim bahwa dengan mendengarkan karya Mozart dapat memicu penyembuhan tubuh dan meningkatkan perkembangan otak.

Beberapa tahun kemudian seorang musisi sekaligus pendidik yang bernama Don Campbell menerbitkan bukunya yang berjudul “Mozard Effect” yang kemudian sangat laris manis dipasaran, saking boomingnya survey membuktikan 73% mahasiswa jurusan psikologi di Amerika Serikat percaya bahwa mendengarkan musik klasik dapat meningkatkan intelegensi seseorang.

Gubernur negara bagian Georgia di kota Tennessee Amerika Serikat sampai menyiapkan dana khusus untuk untuk membagikan CD musik klasik gratis pada setiap bayi yang baru lahir di kotanya.

Baca Juga: Video Taraktakdung 2020 Jadi Viral Gara-Gara Almira

Sebuah artikel koran di Tiongkok menyatakan bahwa bahkan bayi yang masih berada di dalam kandungan mendengarkan musik klasik membuatnya lebih pintar dari bayi bayi yang lain.

Namun setelah di tinjau dengan lebih lanjut, rahasia meningkatkan kinerja otak manusia ternyata bukanlah hanya dengan mendengarkan musik klasik, melainkan dengan meningkatkan gairah emosional yang berdampak dengan cara mendengarkan musik.

Mendengarkan musik dapat meningkatkan gairah emosional seseorang, dan tidak hanya musik klasik saja, melainkan musik musik dengan genre yang lain juga dapat meningkatkan gairah emosional seseorang.

Baca Juga: Beredar Kisah Curahan Hati Mantan Dinda Hauw yang Viral

Sehingga dapat merubah mood dan meningkatkan kecerdasan otak dalam berpikir, sesungguhnya bukan hanya dengan mendengarkan musik klasik saja melainkan musik musik yang lainya juga dapat mempengaruhi kinerja otak manusia. ***

Editor: Heru Fajar

Tags

Terkini

Terpopuler