Rilis Video Baru, Blackpink Langsung Jadi Trending di YouTube

27 Juni 2020, 07:05 WIB
BLACKPINK comeback lagu 'How You Like That' jelang rilis album baru Septermber 2020 mendatang.* /Instagram.com/@blackpinkofficial/

SEMARANGKU – Pecinta K-Pop Indonesia memang jutaan jumlahnya mulai dari anak SD hingga orang dewasa. Tak hanya kaum hawa namun buat para pria, artis Korea juga mempunyai daya tarik tersendiri.

Buktinya adalah banyaknya artis-artis K-Pop asal Korea yang di idolakan masyarakat Indonesia. Terbaru adalah comeback nya grup K-Pop asal Korea Selatan, Blackpink yang baru saja merilis sebuah video baru berjudul “How You Like That”.

Video yang dirilis sejak Jumat (26/6) jam 4 sore ini langsung menjadi trending di media sosial salah satunya di YouTube. Hingga Sabtu dinihari sudah ditonton sebanyak 40 juta tayangan, sebuah rekor yang sangat istimewa.

 Baca Juga: Begini Suasana Pesawat Kepresidenan Saat Jaga Jarak Antar Penumpang

Jumlah tayangan tersebut akan terus bertambah mengingat pecinta K-Pop di Indonesia jumlahnya yang sangat besar sekali. Mungkin juga penonton di YouTube tersebut malah lebih banyak dari Indonesia daripada di Korea Selatan sendiri.

Bahkan video baru mereka berhasil melampaui rekor grup musik Korea lainnya yakni BTS dengan lagunya “Stay Gold”.

Blackpink kini tapil lebih fresh setelah cukup lama vakum karena kesibukan masing-masing personilnya.

Baca Juga: Kabar Baik, WHO Mulai Uji Coba Vaksin Covid-19 ke Tiga Negara

Girl band yang beranggotakan Jisoo, Jennie, Rose dan Lisa ini akan mengobati rasa kangen para fans di dunia, khususnya di Indonesia dengan lagu terbaru mereka “How You Like That” yang diprediksi menjadi hit besar.

Perilisan lagu baru "How You Like That" ini merupakan teaser pertama mereka sebelum nantinya akan merilis full album pertama mereka pada bulan September tahun ini.

How You Like That lebih banyak berkisah tentang kembalinya kepercayaan diri seseorang yang sebelumnya sempat terpuruk. Sama seperti sebuah kebangkitan penuh rasa optimis yang dicerminkan dari comebacknya grup Blackpink.

 Baca Juga: Milyarder Cantik Asal Rusia Meninggal Seusai Ngebut di Jalan Raya Bali

Dengan tetap mempertahankan ciri khas musik Blackpink dengan tempo dan ritme hip hop kental, di lagu ini mereka juga memasukkan nuansa lain seperti EDM dan suara dawai khas Timur Tengah.

Tampilan visual video masih lebih banyak warna cerah yang didominasi warna ungu hitam, putih dan pink. Channel YouTube Blackpink saat ini sudah mempunyai pelanggan hingga 38 juta Subscriber. Sejuta lebih banyak dari grup BTS. ***

Editor: Heru Fajar

Tags

Terkini

Terpopuler