Netflix Umumkan Akan Merilis Serial Dokumenter Kisah Nyata Pembunuh Berantai Tersadis di Korea Selatan

26 September 2021, 18:12 WIB
Netflix Umumkan Akan Merilis Serial Dokumenter Kisah Nyata Pembunuh Berantai Tersadis di Korea Selatan /Instagram / @netflixkr

SEMARANGKU – Melalui akun official Instagram, Netflix mengumumkan akan merilis serial dokumenter kisah nyata dari pembunuh berantai tersadis di Korea Selatan pada 22 Oktober 2021.

Layanan platform streaming Netflix terkenal akan berbagai serial originalnya yang sering dibicarakan oleh banyak orang seperti ‘Money Heist’, ‘Stranger Things’, hingga yang terbaru dari Korea Selatan yaitu ‘Squid Game’.

Ekspektasi penonton yang begitu tinggi akan berbagai kontennya, membuat Netflix akan merilis sebuah serial dokumenter yang mulai mendapatkan banyak perhatian karena berasal dari kisah nyata yang sadis dari Korea Selatan.

Baca Juga: Fakta Menarik Squid Game, Series Film Netflix yang Viral, Ternyata Berasal dari Permainan Tradisional Korea

Baca Juga: Nomor HP di Serial Netflix Squid Game Ternyata Asli, Pemiliknya Mengeluh Ditelpon Hingga 4000 Nomor Asing

Serial dokumenter Netflix yang berjudul ‘The Raincoat Killer – Chasing a Predator in Korea’ akan mengisahkan Yoo Young Chul, sosok pembunuh berantai paling sadis yang pernah menggegerkan masyarakat Korea Selatan pada tahun 2003.

Melalui serial dokumenter Netflix tersebut, penonton akan disajikan berbagai peristiwa dalam rekaman yang belum pernah dilihat sebelumnya, termasuk wawancara dengan orang-orang yang terlibat dengan kasus Yoo Young Chul.

Bagi yang belum tahu, Yoo Young Chul merupakan seorang pria yang membunuh 20 orang di seluruh Seoul, Korea Selatan dari tahun 2003 hingga 2004 dan berencana akan membunuh seratus orang lagi jika tidak ditangkap oleh kepolisian.

Pembunuhan oleh Yoo Young Chul dimulai saat dia mendobrak masuk ke rumah seorang profesor universitas untuk membunuhnya dan istrinya pada Januari 2003. Karena memiliki permusuhan terhadap orang-orang kaya, dia merencanakan kejahatannya dengan cermat.

Bahkan setelah ditolak oleh seorang wanita hostes, target pembunuhan Yoo Young Chul beralih dari orang kaya menjadi wanita khususnya PSK.

Terungkap bahwa kebenciannya terhadap wanita dimulai setelah Yoo Young Chul bercerai pada tahun 2002. Pada sebuah wawancara media setelah tertangkap, Yoo Young Chul mengatakan dia berharap kasus itu akan menjadi pelajaran bagi wanita dan orang kaya.

“Wanita tidak boleh menjadi pelacur, dan orang kaya harus tahu apa yang telah mereka lakukan,” kata Yoo Young Chul yang paling dikenang.

Saat penyelidikan polisi menemukan fakta bahwa sebagian besar dari korban Yoo Young Chul khususnya dari kalangan orang kaya, dipukul sampai mati dengan palu buatan sendiri.

Yoo Young Chul bahkan tanpa ampun dan kejam dalam sikapnya, memotong-motong dan memutilasi tubuh para korban. Ia juga mengaku memakan organ tubuh korbannya.

Akibatnya Yoo Young Chul menerima vonis hukuman mati pada tahun 2005, namun saat ini dia masih hidup dalam penjara.

Hal ini dikarenakan Korea Selatan secara efektif telah menghapus hukuman mati karena tidak melanjutkan eksekusi yang sebenarnya sejak tahun 1997.

Selama menjalani masa hukuman, Yoo Young Chul mengatakan bahwa sebenarnya dia merasa kasihan pada korbannya, tetapi akan membunuh seratus orang lagi jika dia dibebaskan.

Selama di penjara Yoo Young Chul mengirim surat kepada seorang reporter yang kemudian dipublikasikan. Di sana, Yoo Young Chul mengaku bahwa momen paling menakutkan adalah ketika putranya yang berusia 4 tahun menelepon saat dia sedang memutilasi tubuh para korban.

“Momen paling menakutkan bukanlah ketika kepala yang dipenggal jatuh dari gantungan atau ketika tubuh tanpa kepala berlari ke arah saya. Tapi ketika putra saya menelepon untuk menanyakan apakah saya masih kedinginan,” tulis Yoo Young Chul dalam suratnya.

Sebelum menjadi serial dokumenter Netflix, kisah Yoo Young Chul sudah pernah diadaptasikan dalam sebuah film berjudul ‘The Chaser’, yang menjadi hit box office di Korea Selatan pada tahun 2008.***

Editor: Heru Fajar

Tags

Terkini

Terpopuler