4 Drama Korea Shin Min Ah yang Bisa Kalian Tonton Sembari Menunggu Hometown Cha-Cha-Cha, Simak Berikut Ini

22 Agustus 2021, 19:30 WIB
4 Drama Korea Shin Min Ah yang Bisa Kalian Tonton Sembari Menunggu Hometown Cha-Cha-Cha, Simak Berikut Ini /Tangkap layar Instagram.com/@illusomina

 

SEMARANGKU – Berikut merupakan beberapa drama Korea yang pernah dibintangi oleh Shin Min Ah selain Hometown Cha-Cha-Cha.

Hometown Cha-Cha-Cha merupakan salah satu drama Korea yang nantinya akan tayang bulan Agustus 2021 ini dan Shin Min Ah merupakan salah satu pemeran utamanya.

Menariknya sebelum memainkan drama Korea Hometown Cha-Cha-Cha, Shin Min Ah ternyata sudah pernah memerankan beberapa karakter dari drama lainnya.

Baca Juga: Ternyata Song Kang dan Han So Hee Punya Adegan Favorit dalam Drama Nevertheless

Beberapa diantaranya memang pernah menjadi drama Korea terpopuler pada masanya.

Lantas apa saja daftar drama Korea Shin Min Ah yang pernah dimainkan oleh dan dapat ditonton sambil menunggu Hometown Cha-Cha-Cha, berikut penjelasannya.

1. My Girlfriend is A Gumiho (2010)

My Girlfriend is A Gumiho merupakan salah satu drama Korea yang pernah dimainkan oleh Shin Min Ah.

Dalam drama ini Shin Min Ah memerankan karakter Gumiho atau rubah ekor sembilan yang bernama Gildal.

Baca Juga: Ikatan Cinta 21 Agustus 2021: Persidangan Elsa Penuh Drama, Ia Bahkan Pingsan Setelah Minta Maaf ke Nino

Diceritakan seekor Gumiho secara tidak sengaja dibebaskan oleh seorang pemuda bernama Cha Dae-Woong (Lee Seung Gi) dari sebuah penjara lukisan.

Setelah berhasil keluar dari lukisan tersebut Gildal memutuskan untuk mengikuti Cha Dae Woong.

2. Arang and the Magistrate (2012)

Berikutnya ada Arang and the Magistrate, drama Korea ini diangkat dari cerita rakyat setempat.

Drama Korea Arang and the Magistrate juga mampu membuat para penontonnya untuk kembali ke era Joseon yang dibalut dengan romansa, fantasi, hingga sentuhan horror di dalamnya.

Diceritakan ada seseorang yang sudah meninggal dan tak mau pergi ke alam baka.

Namun seiring berjalannya waktu ia mampu menemukan kembali ingatannya yang menuntunnya mengetahui bagaimana ia meninggal.

3. Oh My Venus (2015)

Drama ini tampak begitu sempurna untuk ditonton karena pemeran utamanya.

Selain itu drama ini juga bisa membuat kalian lebih bersemangat dalam melakukan rencana harian dan program diet setelah menontonnya.

4. Tomorrow With You (2017)

Jika kalian suka dengan drama Korea dengan alur perjalanan waktu. Maka drama Korea Tomorrow With You adalah pilihan terbaik.

Dalam drama ini Shin Min Ah akan mendapatkan lawan main dengan Lee Je Hoon.

Memiliki alur cerita yang unik, membuat drama ini cukup berbeda dibandingkan dengan drama lainnya.

Jika penasaran, kalian bisa mencoba untuk menontonnya.

Dikutip dari laman Allkpop.com, itulah beberapa drama Korea yang pernah dimainkan oleh Shin Min Ah dan tentunya kalian bisa menontonnya sembari menunggu Hometown Cha-Cha-Cha dirilis.***

Editor: Heru Fajar

Tags

Terkini

Terpopuler