Gagal Dapat Banpres BPUM Tahap 3? BLT UMKM Bakal Dilanjutkan Tahun 2022, Cek Penerimanya di eform.bri.co.id

7 Juni 2021, 06:45 WIB
Solusi Bila Tak Dapat BPUM Tahap 3, Cara Daftar BLT UMKM 2022 dan Cek Penerima Banpres di eform.bri.co.id /eform.bri.co.id

SEMARANGKU - Kabar baik bagi pelaku UKM yang gagal dapat dana Banpres BPUM tahap 3 tahun ini karena penyaluran BLT UMKM direncanakan akan dilanjutkan pada tahun 2022.

Seperti diketahui, beberapa pelaku usaha ternyata masih gagal terdaftar untuk mendapat bantuan modal usaha dari Banpres BPUM tahap 3 tahun ini.

Kabar kelanjutan pencairan BLT UMKM tahun 2022 disampaikan langsung oleh Menkop UKM Teten Masduki dalam rapat dengar pendapat dengan DPR pada Rabu, 2 Juni 2021 lalu.

“Saya menginginkan program Banpres UMKM itu tetap masih ada berlanjut untuk tahun 2022,” kata Teten Masduki.

Baca Juga: Peringati Kelahiran Soekarno, Gubernur Ganjar Pranowo Implementasikan Pancasila di Demak

BPUM merupakan bantuan dari Pemerintah yang disalurkan oleh Kemenkop UKM untuk para pelaku UKM yang terdampak pandemi Covid-19.

Ada 12,8 juta pelaku UKM yang menerima BPUM dalam tiga termin. 9,8 juta UMKM di antaranya merupakan pelaku usaha mikro yang telah dapat di 2020.

Sementara itu, proses pencairan BLT UMKM tahap 3 saat ini masih menunggu persetujuan dari Kemenkop UKM.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Terus Menanjak, Politisi PKB Minta Pemprov Jawa Tengah Lakukan Hal Ini

Dengan cara berikut serta cara cek nama penerima bantuan di eform.bri.co.id atau BNI berikut ini, berikut syarat untuk daftar BPUM:

- WNI

- Memiliki usaha mikro

- Bukan ASN, TNI, PLORI, pegawai BUMN/BUMD

- Sedang tidak menerima KUR

Baca Juga: Hasil Balap MotoGP Catalunya, Baju Fabio Quartararo Terbuka, Marc Marquez Hatrick Ndlosor

Sedangkan cara daftar BLT UMKM bagi pelaku usaha adalah sebagai berikut:

-Datang ke kantor Dinas Koperasi dan UKM dengan membawa berkas seperti KTP, KK, dokumen NIB, dan SKU beserta fotokopiannya.

- Serahkan berkas yang disyaratkan.

- Isi formulir yang disediakan

- Lembaga pengusul akan melakukan verifikasi

Baca Juga: Ikatan Cinta 6 Juni 2021: Pintu Maaf Sudah Tertutup Bagi Nino, Andin Katakan Hal Ini

Maka dari itu, solusi bagi pelaku UKM yang tak dapat Banpres BPUM tahap 3 adalah dengan kembali mendaftar pada BLT UMKM 2022.

Segera lakukan pengecekan daftar penerima BPUM, pelaku UKM dapat mengecek laman resmi eform.bri.co.id milik bank BRI atau melalui laman banpresbpum.id milik bank BNI untuk memastikan status Anda sebagai penerima.***

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler