Harga iPhone SE 2020 Resmi Diumumkan, Berikut Ulasan Harga dan Spesifikasinya, Sepadankah?

- 25 September 2020, 09:42 WIB
Iphone SE 2020 segera hadir ditanah air dengan harga kisaran 8 jutaan
Iphone SE 2020 segera hadir ditanah air dengan harga kisaran 8 jutaan /@iBoxIndonesia/

SEMARANGKU – Harga resmi iPhone SE 2020 sudah diumumkan dengan harga mulai Rp 8 juta. Berikut ini ulasan harga dan spesifikasi iPhone SE ponsel dengan tagline Miliki iPhone idaman dengan harga impian.

iPhone SE 2020 tersebut bandrol dengan harga mulai dari Rp7.999.000 untuk varian 64GB hingga Rp10.999.000 untuk varian tertinggi 256GB.

IPhone SE 2020 dengan desain dan performa yang lebih segar daripada pendahulunya ditawarkan dengan 3 warna yang tersedia yaitu Black, White, dan Red (PRODUCT).

Baca Juga: Vivo V20 SE Ponsel dengan Tiga Kamera 48MP, Mulai Banyak Dilirik Pengguna di Asean

Baca Juga: Siapkan Daftar Kartu Prakerja Gelombang 10 Mulai dari Sekarang, Ini Info Lengkap Jadwal dan Caranya

Pengumuman resmi tersebut juga sudah diunggah di akun Instagram Erafone, situs iBox, dan Eraspace. Dalam halaman masing-masing situs tersebut, secara kompak mengusung slogan yang sama yaitu  "Miliki iPhone idaman dengan harga impian".

Sementara untuk penjualan resminya baru akan digelar pada 2 Oktober 2020 di iBox, Erafone, Urban Republic.

iPhone SE (2020) diperkenalkan secara global pada bulan April tahun ini yang merupakan generasi kedua dari iPhone SE (2016).

Baca Juga: Klik Disini, Cara Cek Nama Penerima BLT Rp500 Ribu per KK non PKH Cair ke Rekening atau Tidak

Halaman:

Editor: Heru Fajar

Sumber: ibox.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x