Inovasi Xiaomi Siapkan Monitor Gaming 360 Hz dengan Harga Ramah Kantong, Hanya Rp2 Juta

- 23 September 2020, 14:45 WIB
Monitor Gaming dari Xiaomi  360 Hz
Monitor Gaming dari Xiaomi 360 Hz /Semarangku / gizmochina/

SEMARANGKU – Pabrikan elektronik Xiaomi sedang mempersiapkan monitor gaming 360 Hz dengan harga yang ramah kantong, hanya Rp2 jutaan saja

Informasi ini terungkap di dunia maya yang memberitakan bahwa Xiaomi berencana meluncurkan monitor gaming pada 11 November tahun ini. Monitor tersebut dikatakan akan memiliki layar 24,5 inci yang dipasok oleh AUO dan harga ecerannya diharapkan ditetapkan pada 999 Yuan atau setara dengan Rp2,2 juta.

Dari informasi yang terungkap tersebut, panel yang digunakan dalam tampilan tersebut mungkin layar AUO 240Hz TN atau layar gaming 360Hz AUO yang baru.

Baca Juga: Lihat Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini untuk Sambut Gajian

Baca Juga: Vivo V20 dan V20 Pro 5G, Ponsel dengan Kamera Selfie 44MP Resmi Meluncur di Thailand, Ini Speknya

Namun, menurut kalkulasi produk sebelumnya, jika panel AUO 360 Hz digunakan untuk membuat layar, hampir tidak mungkin dengan patokan harga yang berada dalam kisaran 999 Yuan, karena terlalu murah.

Sebelumnya, Xiaomi telah meluncurkan lima monitor di antaranya Mi Curved Display 34 inci dengan harga 2.199 Yuan yang setara dengan Rp4,8 juta. Ada juga Mi Display 23,8 inci dengan harga 679 Yuan yang setara dengan Rp1,5 juta.

Berikutnya Mi Display 27 inch 165Hz dengan harga 2.199 Yuan atau setara dengan Rp4,8 juta, dan Mi Display 1A 23,8 inci dengan harga 699 Yuan yang sama dengan Rp1,5 juta.

Baca Juga: Samsung Bakal Usung Sensor ToF ISOCELL Vision pada Ponsel Galaxy Seri S Berikutnya

Halaman:

Editor: Heru Fajar

Sumber: Gizmochina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x