Sistem Operasi Antarmuka Realme UI 2.0 yang Setara dengan Android 11 Diluncurkan Hari Ini

- 21 September 2020, 21:30 WIB
Sistem Operasi antarmuka Realme UI 2.0 yang Setara dengan Android 11
Sistem Operasi antarmuka Realme UI 2.0 yang Setara dengan Android 11 /Semarangku / rmupdate.com/

SEMARANGKU – Hari ini 21 September 2020, sistem operasi antarmuka Realme UI 2.0 yag setara dengan Android 11 akan diluncurkan. Google telah merilis pembaruan stabil sistem operasi antarmuka Android 11 untuk ponsel Pixel yang memenuhi syarat sekaligus mengunggah kode sumber ke AOSP.

Kemudian diikuti dengan OPPO yang tidak mau kalah dengan menggelar acara untuk menginformasikan secara resmi ColorOS 11 berbasis Android versi terbaru.

Dan sekarang, Realme telah menjadwalkan acara pada 21 September di India di mana mereka akan mengumumkan secara resmi sistem antarmuka miliknya yaitu Realme UI 2.0 bersama dengan seri ponsel Narzo 20.

Baca Juga: GoPro Hero 9 Black Harga dan Spesifikasi, Teknologi Dua Layar Warna, Video Sudah 5k, Tanpa Kemasan

Baca Juga: Komparasi Spesifikasi Vivo X50 dan X50 Pro, Simak Beberapa Kecanggihan yang Ditawarkan

Baru-baru ini, Realme telah mengirimkan undangan pers secara fisik ke media dan influencer yang mengkonfirmasi tanggal peluncuran Narzo 20, Narzo 20A, dan Narzo 20 Pro menjadi 21 September.

Selain itu terungkap juga bahwa Realme UI 2.0 berbasis Android 11 juga akan diperkenalkan di ajang yang sama pada acara yang akan diselenggarakan tersebut.

Begitu juga informasi terkait dengan ponsel berseri Narzo tersebut, telah banyak bocor dalam beberapa hari terakhir yang mengungkapkan informasi dan spesifikasi yang akan diusung pada ponsel tersebut.

Baca Juga: Nokia C1 Spesifikasi, Ponsel Rp800 Ribuan Berteknologi Operasi Android Go, Simak di Sini!

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x