Teknologi Terbaru Kamera Xiaomi Bisa Ukur Detak Jantung, Begini Cara Mengaktifkannya

- 16 September 2020, 21:05 WIB
 Kamera Xiaomi Bisa Ukur Detak Jantung
Kamera Xiaomi Bisa Ukur Detak Jantung /xda-developers.com

Baca Juga: Realme 7 Harga dan Spesifikasi, Ketahui Kelebihan dan Kekurangannya Sebelum Beli

Baru-baru ini, Fitur Mi Health yang terinstal pada ponsel pintar Xiaomi mendapat pembaruan. Pengguna ponsel Xiaomi dapat mendeteksi detak jantung melalui kamera pada ponsel yang digunakan tersebut.

Mi Health akan mendeteksi denyut nadi pengguna beberapa saat, hingga skala sampai pada angka 100%. Setelah itu pengguna diharuskan untuk memilih jenis statistik yang akan dimunculkan.

Aplikasi akan menampilkan hasil laporannya dalam tiga opsi, Kondisi Umum, Kondisi Istirahat, dan Setelah Latihan. Aplikasi akan memberikan informasi denyut jantung dengan ilustrasi normal, cepat atau lambat.

Baca Juga: Nintendo Game & Watch Siap Untuk Terlahir Kembali Memanjakan Gamers Era 90an

Baca Juga: Video Hands On Desain iPhone 12 dengan Mengusung Layar 6,1 Inci Beredar di Internet, Lihat Disini

Pengguna dapat mengukur detak jantung hanya dengan menggunakan kamera saja. Untuk menggunakan fitur tersebut, pengguna harus masuk ke menu Heart Rate yang terdapat pada aplikasi Mi Health.

Kemudian menekan tombol di bawah kanan layar. Langkah selanjutnya adalah menggunakan jari telunjuk untuk menutupi kamera dan juga flash pada ponsel.

Tahan beberapa detik, aplikasi akan melakukan proses deteksi hingga sampai pada angka 100%. Setelah itu akan muncul hasilnya.

 Baca Juga: Honda Kolaborasi Bareng Gameloft Adakan Kompetisi Berhadiah Rp 35 Juta Lewat Game Balapan

Halaman:

Editor: Heru Fajar

Sumber: XDA-Developers.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x