Sharp Aquos Sense 4, Sense 4 Plus dan Sense 5G, Rangkaian Ponsel dengan Teknologi Pengenalan Wajah

- 13 September 2020, 17:45 WIB
Terbaru Sharp Aquos Sense 4, Sense 4 Plus dan Sense 5G
Terbaru Sharp Aquos Sense 4, Sense 4 Plus dan Sense 5G /Gizmochina

SEMARANGKU – Pabrikan elektornik asal Jepang, Sharp secara resmi merilis rangkaian ponsel baru mereka dengan tekologi pengenalan wajah yakni Sharp Aquos Sense 4, Sense 4 Plus dan Sense 5G.

Ponsel tersebut dikenal dengan seri Aquos Sense 4, yang terdiri dari tiga perangkat di antaranya Aquos Sense 4, dan Sense 4 Plus sekaligus Aquos Sense 5G di negaranya.

Sebelumnya tahun lalu, Sharp Aquos Sense 3 Series mendapatkan sambutan dengan jumlah penjualan yang baik di Jepang. Berikut adalah informasi spesifikasi yang diberikan generasi penerus seri Aquos Sense berikutnya.

Baca Juga: Komparasi Samsung Galaxy Note 8 vs iPhone X, Perbandingan Harga dan Spesifikasi yang Menarik

Baca Juga: Berlibur dan Wisata ke Jepang, Ini 5 Lokasi Destinasi Wisata Wajib Dikunjungi, Salah Satunya Kyoto

Aquos Sense 4 memiliki desain bodi depan dengan mengadopsi layar panel LCD IGZO 5,8 inci dengan aksen poni tetesan air yang memancarkan gambar dengan resolusi 1080 x 2280 piksel. Bodi pada ponsel terebut mengantongi sertifikasi IP65 / 68.

Untuk kebutuhan fotografi sekaligus panggilan video, ponsel ini memiliki sistem kamera selfie ganda yang terdiri dari kamera utama 8MP dengan aperture f / 2.0 dan sensor kedalaman 2MP dengan aperture f / 2.5.

Sementara Sistem tiga kamera yang dipasang di belakang terdiri dari lensa utama 48MP dengan bukaan f / 1.8, lensa ultra-wide 5MP dengan FOV 115 derajat, dan bukaan f / 2.2, lensa makro 2MP dengan bukaan f / 2.4, dan sensor kedalaman 2MP dengan aperture f / 2.4.

Baca Juga: Komparasi Vivo Y71 vs Redmi 7A, Harga dan Spesifikasi Beda Dikit, Harga 2 Kali Lebih Mahal

Halaman:

Editor: Heru Fajar

Sumber: Gizmo China


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x