Komparasi Redmi 9C vs Realme C11 Harga dan Spesifikasi, Mirip Banget, Bedanya Apa?

- 10 September 2020, 21:00 WIB
Komparasi Redmi 9C vs Realme C11 Harga dan Spesifikasi
Komparasi Redmi 9C vs Realme C11 Harga dan Spesifikasi /Youtube/Rohit Gupta

SEMARANGKU - Mempunyai rentang harga 1 jutaan, membuat Redmi 9C dan Realme C11 patut untuk di ulas. Pasalnya di Indonesia sendiri sudah banyak sekali produk smartphone dari para vendor ternama yang menyasar pada pasar yang sama yakni ponsel kelas menengah.

Dengan harga 1 jutaan inilah yang membuat kedua ponsel ini terlihat mirip dari sisi tampilan dan spesifikasi. Dan pada artikel komparasi kali ini kita akan mencoba mengulas apa bedanya dari kedua produk tersebut.

Dikutip dari laman resmi Xiaomi dan Realme, inilah ulasan lengkapnya bagi kamu yang masih bingung memilih antara Redmi 9C atau Realme C11. Yuk simak penjelasan berikut sampai selesai!

Baca Juga: ASIK, Kemensos Bagi Beras 30 Kg Bulan September, Cek Syarat Bantuan Sosial Beras atau BSB Disini

Baca Juga: Forbes: BTS Akan Sering Rajai Billboard Hot 100 Lewat Lagu Dynamite, ARMY Bukan Penyebab Utama

Desain, dan Layar

Bahan material yang digunakan pada kedua ponsel ini adalah polikarbonat dengan desain Geometric Art Design yang ditambah dengan logo.

Hal inilah yang membuat kedua ponsel ini terlihat menawan walaupun mempunyai desain yang sederhana. Untuk pilihan warna, Redmi 9C ini menyediakan varian Midnight Gray, Sunrise Orange, Twilight Blue. Sedangkan Realme C11 hanya Mint Green, dan Pepper Grey.

Rasio aspek dan berat yang dimiliki oleh Redmi 9C dan Realme C11 juga sangat lega yakni 20:9 dengan bobot 196 g. Sedangkan dimensi yang dimiliki keduanya juga beda tipis, 164.9 x 77 x 9 mm pada Redmi 9C, dan 164.4 x 75.9 x 9.1 mm pada Realme C11.

Baca Juga: BLT Rp600 Belum Cair? Lakukan Langkah Ini, Jarang Diketahui Orang!

Baca Juga: Komparasi Realme 7 vs Samsung Galaxy M51, Apakah Samsung yang Lebih Baik atau Realme yang Sepadan

Urusan layar, keduanya sama-sama memiliki panel layar IPS LCD, dengan luas layar yang berbeda sedikit yakni 6.53 inci pada Redmi 9C, dan 6.5 inci pada Realme C11.

Sedangkan resolusi yang dihasilkan, Redmi 9C memiliki resolusi layar sebesar 720 x 1600 piksel dengan kerapatan layar 269 ppi. Dan pada Realme C11 memiliki resolusi layar 720 x 1560 piksel dengan kerapatan layar 270 ppi.

Yang disayangkan lagi, kedua layar dari ponsel ini tidak dilapisi dengan Gorilla Glass apapun, jadi pengguna diharuskan berhati-hati terhadap goresan dan benturan. Meski sama-sama tidak dilengkapi Gorilla Glass, tapi ponsel ini dapat memberikan tingkat kecerahan layar hingga 400 nits serta ketersediaan mode baca dan mode sunlight.

Baca Juga: Honor Watch ES vs Huawei Watch Fit, Komparasi Kecanggihan Kedua Jam Pintar

Baca Juga: Komparasi Realme X7 vs Realme X7 Pro Harga dan Spesifikasi, Simak Perbedaan Lengkapnya

Performa

Baik Redmi 9C maupun Realme C11 diperkuat dengan adanya chipset MediaTek Helio G35 dengan fabrikasi 12 nm. Dan chipset ini mengintegrasikan GPU PowerVR GE8320. Sedangkan untuk sistem operasinya sendiri kedua ponsel ini sudah menggunakan sistem operasi terbaru yakni Android 10, dengan antarmuka yang berbeda.

Pada Redmi 9C antarmuka yang digunakan telah menggunakan versi terbaru yakni MIUI 12, sedangkan pada Realme C11 menggunakan antarmuka realme UI 1.0.

Untuk kapasitas RAM dan memori internal, Realme C11 menyediakan pilihan RAM 2 GB atau 3 GB dengan storage 32 GB. Sedangkan Redmi 9C menyediakan pilihan RAM 3 GB atau 4 GB dengan storage 32 GB atau 64 GB. Jika dirasa masih kurang, keduanya juga sudah dibekali dengan slot microSD.

Baca Juga: Komparasi Asus ROG Phone 3 vs Asus ROG Phone 2 Harga dan Spesifikasi, Ini Perbedaan Lengkapnya

Baca Juga: Komparasi Redmi 9C vs Redmi 9A Harga dan Spesifikasi Terbaru, Ini Perbedaan Lengkapnya

Baterai

Aspek lain yang sama-sama dimiliki oleh Realme C11 dan juga Redmi 9C adalah kapasitas daya tahan baterainya yakni sebesar 5.000 mAh.

Namun yang disayangkan lagi adalah absennya fitur fast charging pada keduanya sehingga pengguna masih harus menunggu waktu cukup lama untuk mengisi ulang baterai kedua ponsel ini.

Kamera

Dua kamera yang tersemat pada modul kamera belakang Realme C11 mempunyai konfigurasi sebesar 13 MP bukaan f/2.2 dan sensor depth sebesar 2 MP bukaan f/2.4. Sedangkan untuk kamera depannya beresolusi 5 MP bukaan f/2.4 saja.

Baca Juga: Komparasi Samsung Galaxy Z Fold 2 vs Samsung Galaxy Fold, Harga dan Spesifikasi, Lengkap

Baca Juga: Komparasi Realme 5 vs Infinix Note 7,Po Harga dan Spesifikasi, Perbandingan Ponsel Harga Rp 2 Jutaan

Namun kamera dari Realme C11 ini memungkinkan membidik objek gambar dengan keadaan minim cahaya melalui fitur Super Nightscape.

Sedangkan untuk Redmi 9C tampil dengan triple kamera dengan konfigurasi 13 MP bukaan f/2.2, sensor makro 2 MP bukaan f/2.4, dan sensor depth 2 MP bukaan f/2.4. 

Sedangkan kamera selfie mempunyai ukuran yang sama yakni beresolusi 5 MP bukaan f/2.2. Fitur yang diunggulkan Redmi 9C ini yakni fitur HDR, AI Beautify 5.0, dan fitur khas efek kaleidoskop.

Baca Juga: Redmi 8A vs Redmi 8A Pro, Ini Perbedaan Harga dan Spesifikasi yang Perlu Kamu Tahu

Baca Juga: Oppo F17 dan F17 Pro Perbedaan Spesifikasi, Telah resmi Diluncurkan di India

Harga

Redmi 9C dibanderol dengan harga Rp.1.399.000 untuk RAM 3 GB + ROM 32 GB, dan RAM 4 GB + 64 GB yang bisa dibeli di MI Store Indonesia, atau di marketplace yang ada.

Realme C11 dibanderol dengan harga Rp 1.599.000 untuk RAM 2 GB + ROM 32 GB, dan RAM 3 GB + ROM 32 GB dibanderol dengan harga Rp 1.699.000.

Nah, itulah perbandingan harga dan spesifikasi yang ada pada kedua ponsel terbaru 2020 ini. Jadi, ponsel manakah yang menurutmu layak untuk dibeli? ***

Baca Juga: Realme C15 vs Realme C12 Spesifikasi dan Harga, Adakah Perbedaannya?

Baca Juga: Samsung Galaxy A50 vs Samsung Galaxy A50s Spesifikasi dan Harga, Cek Perbedaannya!

Editor: Heru Fajar

Sumber: realme.com mi.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x