Realme C2, Kelebihan dan Kekurangan dari Segmen Menengah, Harga 1 Jutaan Dapat Fitur Menarik

- 7 September 2020, 21:00 WIB
Realme C2, Kelebihan dan kekurangan dari ponsel 1 jutaan
Realme C2, Kelebihan dan kekurangan dari ponsel 1 jutaan / nasilemaktech.com

SEMARANGKU - Realme C2 merupakan smartphone segmen menengah ke bawah dengan harga hanya Rp 1 jutaan saja. Ponsel ini meskipun memiliki harga yang murah dan terjangkau, namun Realme C2 tetap menawarkan fitur-fitur menarik yang ditawarkan.

Pada artikel kali ini kita akan sedikit membahas, apa saja kelebihan dan kekurangan dari Realme C2 ini jika dilihat dari sisi harga dan spesifikasinya. Jadi jika kamu ingin membeli Realme C2 ini, silahkan baca terlebih dahulu bahasan menarik kali ini.

Dikutip dari laman Realme oleh Semarangku, berikut ini adalah ulasan lengkap tentang kelebihan dan kekurangan Realme C2 dibawah ini.

Baca Juga: Realme 7 dan 7 Pro, Ponsel dengan Proses Pengecasan Tercepat Secara Resmi Diluncurkan Di India

Baca Juga: Komparasi Realme X7 vs Realme X7 Pro Harga dan Spesifikasi, Simak Perbedaan Lengkapnya

Kelebihan Realme C2

1. Desain

Desain dari Realme C2 ini hadir dengan tampilan yang terlihat muda dan fresh. Walaupun material dari body-nya masih menggunakan bahan plastik, tapi hal itu masih bisa ditolerir dengan tampilannya yang kekinian karena pada bagian belakang smartphone ini dibuat berpola mirip berlian.

Desain ini juga kombinasikan dengan tingkatan warna yang berbeda sehingga menciptakan desain yang menarik. Terdapat dua varian warna yang ditawarkan pada Realme C2 ini yakni, Hitam Berlian dan Biru Berlian. Dengan tampilan yang tidak membosankan ponsel ini sangat cocok dimiliki oleh anak muda.

Halaman:

Editor: Heru Fajar

Sumber: realme.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x