Smartphone Layar Lipat Oppo Find N2 Flip Resmi Rilis di Indonesia, Cek Spesifikasi dan Harga di Sini

- 11 Mei 2023, 20:15 WIB
Smartphone Layar Lipat Oppo Find N2 Flip Resmi Rilis di Indonesia, Cek Spesifikasi dan Harga di Sini| NET
Smartphone Layar Lipat Oppo Find N2 Flip Resmi Rilis di Indonesia, Cek Spesifikasi dan Harga di Sini| NET /

SEMARANGKU - Artikel ini membahas spesifikasi dan harga dari Oppo Find N2 Flip yang baru saja dirilis di Indonesia.

Oppo Find N2 Flip resmi diluncurkan pada Rabu, 10 Mei 2023. Produsen mengungkap soal detail spesifikasi dan harga dari smartphone layar lipat terbaru ini.

Find N2 Flip adalah smartphone layar lipat sekaligus flagship pertama Oppo yang dirakit di dalam negeri. Ponsel pintar ini membawa berbagai macam spesifikasi menarik serta penawaran promo harga.

Lahirnya Oppo Find N2 Flip menjadi kompetitor baru untuk Galaxy Z Flip4 sekaligus siap meramaikan persaingan penjualan smartphone layar lipat di Indonesia yang masih didominasi oleh Samsung.

Baca Juga: Harga Jual iPhone 11, iPhone 12, Hingga iPhone 13 Pro Max Semakin Terjangkau dan Pas di Kantong

Chief Marketing Officer Oppo Indonesia, Patrick Owen, menjelaskan kehadiran Find N2 Flip merupakan suatu inovasi teknologi yang berhasil diciptakan oleh Oppo untuk menjawab tantangan memproduksi ponsel pintar dengan layar fleksibel.

"Berbagai keunggulan inovasi teknologi yang kami kembangkan menjadikan Find N2 Flip sebagai hp lipat dengan pengalaman pengguna lebih baik,” kata Patrick Owen.

Seperti diketahui Oppo Find N2 Flip memiliki ketebalan 7,45 mm dengan berat sebesar 191 gram. Bagian layar cover mempunyai ukuran 3,26 inci dan tingkat kecerahannya mencapai 90 nits.

Baca Juga: Kisaran Bandrol Harga iPhone SE, iPhone XR, dan iPhone 11 yang Jadi Idola Ada di Sini Daftar Lengkapnya

Layar tersebut mengusung panel OLED didukung kecepatan refresh rate 90Hz. Ukurannya yang cukup luas memungkinkan pengguna untuk menjawab panggilan tanpa membuka telepon, membalas pesan, memasang widget, sampai merekam suara.

Layar utamanya seluas 6,8 inci berpanel AMOLED dengan resolusi Full HD Plus 2520 x 1080 dan refresh rate 120 Hz. Selain itu, layar ini juga memakai panel E6 AMOLED yang mempunyai tingkat kecerahan mencapai 1600 nits.

Di sektor hardware, handphone ini memboyong prosesor MediaTek Dimensity 9000+ yang digabungkan dengan RAM LPDDR5 8 GB dan kapasitas penyimpanan internal 256 GB.

Soal fotografi, Oppo Find N2 Flip dibekali 2 kamera belakang, yakni kamera utama 50 MP dengan sensor Sony IMX890 (f/1.8) serta kamera ultra-wide bersensor Sony IMX 355 (f/2.2). Untuk kebutuhan swafoto, terdapat kamera depan beresolusi 32MP yang disematkan sensor Sony IMX709 (f/2.4).

Oppo menggandeng salah satu produsen kamera berkualitas terbaik, Hasselblad, guna mengembangkan performa kamera utama milik Find N2 Flip. Selain itu, sudah dibenamkan pula chip NPU MariSilicon X untuk menghasilkan kualitas foto dan video yang jauh lebih baik.

Kapasitas baterainya cukup besar, yaitu 4300 mAh didukung pengisian daya cepat 44 watt SuperVOOC.

Untuk informasi, Oppo mengaplikasikan teknologi New Generation Flexion Hinge yang menjadikan bentuk lipatan pada layar bagian dalam hampir tidak terlihat. Kemudian teknologi ini juga membuat ponsel layar lipat tampak stylish serta compact.

Daya tahan engsel Oppo Find N2 Flip juga sudah diuji dan mempunyai sertifkasi ÜV Rhineland. Engselnya diklaim mampu melakukan 400.000 kali lipatan atau setara punya ketahanan lebih dari 10 tahun pemakaian.

Smartphone besutan negeri tirai bambu ini memiliki dua pilihan warna, yakni Astral Black dan Moonlit Purple. Bodinya terbuat dari material alumunium yang mencegah noda kotoran serta bekas sidik jari menempel.

Oppo Find N2 Flip dijual seharga Rp14.999.000 di Indonesia. Terdapat penawaran keuntungan ekstra berupa Oppo Premium Services yang nilainya setara Rp4.550.000.

Selanjutnya, konsumen juga berkesempatan meraih potongan harga hingga Rp 1.000.000 dan bunga cicilan 0% hingga 12 bulan dari BCA, BNI, BRI, BSI, CIMB Niaga, Digibank, Mandiri, Bank Mega, OCBC NISP, Bank Permata, dan didukung Mastercard.***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x