Info Terbaru Harga Infinix Hot 20S Terbaik 2023, Punya Performa Gahar hingga Ruang Penyimpanan yang Besar

- 27 April 2023, 20:45 WIB
Info Terbaru Harga Infinix Hot 20S Terbaik 2023, Punya Performa Gahar hingga Ruang Penyimpanan yang Besar
Info Terbaru Harga Infinix Hot 20S Terbaik 2023, Punya Performa Gahar hingga Ruang Penyimpanan yang Besar /Droidsans/

SEMARANGKU – Info harga hp Infinix Hot 20s di bulan April 2023 dengan performa terbaik dan memiliki spek gahar.

Infinix Hot 20s juga memiliki ruang penyimpanan yang cukup besar dengan harga ramah di kantong pada akhir April 2023.

Informasi terbaru harga Infinix Hot 20s ini didapatkan melalui harga resminya, sehingga tak perlu khawatir jauh dari harga pasaran.

Infinix Hot 20s kini banyak diburu oleh pecinta android, sebab memiliki kapasitas yang besar serta prosesor gahar.

Baca Juga: iPhone SE, iPhone XR, iPhone 11, Hingga iPhone 12 Masih Eksis Jadi Incaran Ternyata Makin Murah!

Spesifikasi hp Infinix Hot 20s  tak bisa diragukan, performa super cepat dengan beragam fitur tersedia di dalamnya membuat anda begitu mudah berselancar di media sosial.

Lalu berapa harga hp Infinix Hot 20s saat ini? Temukan harganya dalam artikel ini.

Sebelum membahas harga dari Infinix Hot 20s , berikut spesifikasi yang perlu anda ketahui untuk mempertimbangkan membeli ponsel tersebut.

Infinix Hot 20s  sudah mengalami peningkatan operating system sehingga tidak ketinggalan zaman, Infinix Hot 20s memiliki operating system Android 12.

Baca Juga: Perbandingan Samsung A73 5G Vs Samsung A72, Spesifikasi dan Harga Samsung A73 5G Vs Samsung A72

Selain itu, kapasitas yang cukup besar juga dimiliki oleh ponsel yang satu, menjadi poin penting petimbangan anda untuk membeli dengan RAM 8+5GB dan ROM 128GB serta memori eksternal up to 512 GB.

Perlu diketahui, prosesor dari Infinix Hot 20s ini berupa MediaTek Heilo G96 membuat penggunanya dimanjakan dengan kecepatannya.

Ponsel dengan berat 202g ini memiliki kamera yang cukup jernih di antaranya Front 8MP, Rear 50MP+2MP+2MP+2MP Quad Flash Light.

Kelemahannya memang jaringan internet yang belum 5G, masih tersedia di tiga jaringan yaitu 4G/3G/2G, meski begitu kecepatan internet masih tetap bagus dan worth it di Negara Indonesia.

Tersedia pilihan warna yang cukup ciamik dan kekinian, di antaranya Sonic Black, Tempo Blue, dan Light Rider White.

Harga resmi Infinix Hot 20s Rp2.349.000. ***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah