Rekomendasi Hp 1 Jutaan Masih Worth It Dibeli di Akhir Bulan April 2023, RAM Besar hingga Spek Gahar

- 25 April 2023, 11:15 WIB
Kurniasih_Rekomendasi Hp 1 Jutaan Masih Worth It Dibeli di Akhir Bulan April 2023, RAM Besar hingga Spek Gahar
Kurniasih_Rekomendasi Hp 1 Jutaan Masih Worth It Dibeli di Akhir Bulan April 2023, RAM Besar hingga Spek Gahar /Redmi

SEMARANGKU – Berikut akan disajikan rekomendasi hp 1 jutaan yang masih worth it dibeli di Bulan April 2023, ada RAM besar hingga spek gahar.

Untuk kamu yang memiliki budget 1 jutaan namun ingin memiliki ponsel dengan kapasitas RAM besar dan spek gahar, temukan rekomendasinya di sini.

Di akhir bulan April 2023, masih banyak pecinta android yang mencari hp 1 jutaan untuk dibeli dengan RAM besar untuk menyimpan banyak kenangan serta spek gahar.

Baca Juga: Rekomendasi STB Murah Hemat Kantong dan Cocok Untuk TV Analog: Ada Matrix Apple dan Polytron

Selain melihat harga yang murah, melihat spesifikasi yang mumpuni juga menjadi pertimbangan untuk dibeli.

Pertimbangan lainnya dalam membeli ponsel adalah kecepatan berselancar di media sosial serta kamera yang bagus dalam menangkap gambar.

Beberapa hp 1 jutaan yang akan disebutkan dalam artikel ini merupakan ponsel yang masih layak pakai di akhir April 2023, sehingga masih cocok untuk dimiliki.

Tim Semarangku sudah merangkum dari situs resmi beberapa ponsel untuk memberikan rekomendasi hp 1 jutaan kepada para pembaca untuk mendapatkan gambaran sebelum membeli.

Berikut rekomendasinya:

Xiaomi Redmi 12C

Rekomendasi yang pertama adalah Xiaomi Redmi 12C yang memiliki kamera ganda Al 50MP, sehingga gambar tetap jernih walau di malam hari karena terdapat fitur mode malam.

Para pecinta game, Xiaomi Redmi 12C didukung oleh prosesor MediaTek Helio G85 yang memberikan performa kencang dan gahar di kelasnya dan memberikan pengalaman game terbaik.

Terdapat 3 pilihan RAM dan ROM yang dapat menjadi pilihan anda untuk membeli, diantaranya 3GB/32GB, 4Gb/64GB, dan 4GB/128GB.

Keunggulan lainnya dari Xiaomi Redmi 12C yaitu ruang penyimpanan yang dapat diperluas hingga 1TB, juga dengan memanfaatkan ROM kosong hingga 3GB, RAM 4GB dapat diperluas secara maksimal hingga 7GB.

Selain itu, Xiaomi Redmi 12C memiliki 2 varian warna yang memberikan kesan elegan yaitu Graphite Grey dan Ocean Blue.

Harga resmi Xiaomi Redmi 12C:

Xiaomi Redmi 12C 3/32GB Rp1.399.000

Xiaomi Redmi 12C 4/64GB Rp1.599.00

Xiaomi Redmi 12C 4/128GB Rp1.799.000

Samsung Galaxy A04

Sedikit sama seperti Xiaomi Redmi 12C, Samsung Galaxy A04 juga dilengkapi dengan prosesor MediaTek Helio namun P35.

Samsung Galaxy A04 diungguli oleh fitur lensa kameranya yang ciamik saat memotret gambar, lensa kamera yang dimilikinya 50MP + 2MP serta Front Camera 5.0MP.

Jika anda membeli Samsung Galaxy A04, RAM dan ROM yang nantinya akan anda miliki sebesar 4GB + 64GB dengan MicroSD up to 1TB.

Dengan kapasitas yang cukup besar, dapat menyimpan berbagai moment setiap harinya dengan harga yang cukup terjangkau.

Keunggulan yang anda dapatkan jika membeli Samsung A04 melalui aplikasi Samsung Gift Indonesia dalam periode sampai 30 April 2023 akan mendapatkan Free YouTube Premium 2 bulan dan Free Spotify Premium 2 bulan.

Harga Samsung A04 4/64GB Rp1.799.000

Infinix Hot 12

Rekomendasi hp 1 jutaan selanjutnya yaitu Infinix Hot 12 yang memiliki berat 209g dan dimension 171x78x8.9mm.

Prosesor yang berbeda dengan ponsel-ponsel sebelumnya, Infinix Hot 12 memiliki prosesor Powerful Octa-Core Processor membuat kinerja ponsel semakin gahar.

Operating system dari Infinix Hot 12 sudah Android 11, lebih terbaru dari android versi 10. Jaringan yang tersedia 4G/3G/2G.

RAM dan ROM yang didapatkan dari Infinix Hot 12 sebesar 4+3GB dan 64GB serta memori eksternal yang dapat mencapai 256 GB.

Infinix Hot 12 memiliki fitur lensa kamera yang cukup baik saat memotret gambar yaitu sebesar 8MP+13MP+Al Lens.

Harga Infinix Hot 12 4/46GB Rp1.706.100

Oppo A17K

Oppo A17K sangat cocok untuk dimiliki oleh kamu karena memiliki beragam fitur yang mumpuni dengan harga ramah kantong.

Dengan ukuran layar 6,56 inci; tinggi 164.2mm; lebar 75.6 mm serta ketebalan 8.3mm memudahkan anda untuk menggenggam Oppo A17k.

Processor gaming MediaTek G35 bisa menjadi pertimbangan para pecinta game untuk membeli Oppo A17K karena akan memberikan pengalaman terbaik di kelasnya.

Oppo A17K menyisipkan chipset MediaTek Helio G35, 8 Core hingga 2.3GHz membuat ponsel ini menjadi lebih gahar.

Kapasitas RAM dan ROM yang akan didapatkan jika anda membeli Oppo A17K sebesar 3Gb + 64Gb, meski begitu harganya ramah di kantong.

Baca Juga: iPhone SE 2, iPhone SE 3, dan iPhone XR: Bersaing Ketat Miliki Harge Lebih Terjangkau

Oppo A17K memiliki lensa kamera yang mumpuni di kelasnya, kamera utama 8MP dan kamera depan 5MP.

Anda akan diberikan pilihan 2 warna jika membeli Oppo A17K diantaranya Navy Blue dan Gold.

Harga resmi Oppo A17K 3/64GB Rp1.699.00

Itulah rekomendasi hp 1 jutaan versi Tim Semarangku untuk menjadi gambaran anda membeli di akhir bulan April 2023.***

Editor: Fitriyatur Rosidah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x