Sinopsis Film Imperfect, Begini Cerita Cinta Rara dan Kariernya!

- 9 Februari 2023, 18:15 WIB
Sinopsis Film Imperfect, Begini Cerita Cinta Rara dan Kariernya!
Sinopsis Film Imperfect, Begini Cerita Cinta Rara dan Kariernya! /

SEMARANGKU – Info sinopsis film Imperfect karya Ernest terbaru tentang Cinta Rara.

Ernest selalu berhasil menjadi sorotan dengan film-filmnya, karena mengangkat cerita yang related dan menyentuh hati.

Salah satu Film Ernest yang terkenal adalah Imperfect Diambil dari novel yang berjudul sama.

Kisah Imperfect menceritakan tentang kehidupan Rara (Jessica Mila) sebagai anak pertama yang mempunyai fisik seperti ayahnya (Kiki Narendra).

Baca Juga: Mengangkat Genre Thriller, Inilah Sinopsis Film Psikopat “Gone Girl” Terjebak Toxic Relationship!

Ia dipojokkan sejak dini karena badannya yang gemuk. Faktor yang mendorong dia gemuk juga karena dia kebanyakan makan Cokelat.

Saat itu Keluarga Rara kehilangan sang ayah karena beliau kecelakaan, dan hanya tinggal dengan ibu (Karina Suwandi) dan adiknya yang bernama Lulu (Yasmin Napper). Untuk kebaikan Rara, sang ibu melarang untuk menuruskan kebiasaan makannya yang tidak terkontrol.

Baca Juga: Sinopsis Our Blooming Youth, Drama Terbaru Park Hyung Sik yang Menjanjikan Rating 1

Lulu memiliki tubuh yang berbeda dengan kakaknya, langsing dan kurus sehingga bisa menjadi influencer. Sehingga membuat iri Rara karena perlakuan ibunya yang sering membanding-bandingkan dengan adiknya.

Pacar Rara yang bernama Dika (Reza Rahardian) adalah pria tampan bak pangeran, bekerja sebagai fotografer. Ditempat kerja Dika, Rara menerima ejekan dari teman-temannya seperti menerima tatapan yang tidak sedap seperti menyindir.

Hal inilah yang membuat Rara sering merasa Insecure ketika sedang bersama pacarnya itu, tetapi Dika selalu menerima Rara apa adanya. Mereka melakukan kegiatan positif dengan menjadi guru di sekolah untuk anak-anak jalanan.

Mengalami Body Shaming memang hal yang menyakitkan, seketika dunia tidak berpihak kepadamu dan membuat kita susah untuk menerima diri. Gak ada yang sempurna, semua orang memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing.

Sementara Lulu, memiliki kekasih yang bernama George(Boy William) yang rich dan sombong. Lulu dituntut untuk selalu berpenampilan sempurna, bahkan dari segi pakaiannya. George ini seorang youtuber terkenal sehingga digandrungi oleh teman-teman Ibu Lulu dan Rara.

Rara bekerja di Perusahaan Kosmetik Malathi. Kelvin(Dion Wiyoko) sebagai pemilik Malathi menginginkan calon manager marketing. Saat itu ada 2 orang yang menjadi kandidat posisi itu yaitu Rara dan Marsha (Clara Bernandeath).

Kevin mengatakan, Sebenarnya kalau dari wawasan Rara lebih menang. Tetapi dari fisik dia masih kalah dengan Marsha, karena sebagai produsen penghasil kosmetik yang dibutuhkan jua penampilan yang menarik. Rara sedih mendengar hal itu, dan meminta kesempatan untuk diet.

Rarapun meminta bantuan adiknya untuk merubah dirinya, dimulai dari hal yang kecil, seperti Waxing. Lalu menjaga pola makan, olahraga dan melakukan diet ketat. Film adaptasi dari Novel karya Meira Anastasia ini berhasil menyadarkan generasi muda untuk tetap self acceptance.

Setalah melakukan usaha keras, terjadi perubahan drastis pada Rara. Ia mulai rajin berdandan lalu memakai pakaian-pakaian yang kekinian. Hal ini membuat Marsha dan 2 Karyawan(Karina Nadila, Devina Aureel) Melathi lainnya terheran-heran.

Perubahan Rara ini membuat Dika dan Fey (Shareefa Daanish) geram, karena Rara jadi suka mengatur apa yang dipakai orang lain. Padahal sebelumnya, ia adalah seseorang yang sederhana dan menyenangkan.

Di sisi lain, Dika berusaha melunasi hutang ibunya dengan menerima segala projek apapun. Film yang terbilang drama, romance dan komedi ini menularkan energi positif terhadap penontonnya sebab mengangkat issue ketidaksempurnaan seperti judulnya yaitu “Imperfect.”

Sajian komedi yang diperankan oleh Aci Resti, Zsa Zsa Utari, Kiky Saputri, Neneng Wulandari dan Asri Welas, membuat film ini segar untuk ditonton. Humor yang melokal menjadikan kita ikut tertawa pada saat scene mereka.

Sang Sutradara Film Ernest, mengatakan bahwa film ini memakan waktu 1 bulan. Pada Film ini banyak yang kita ambil soal Karir, Cinta dan timbangan. Tertarik untuk menontonnya? kamu bisa menonton di TV ataupun Kanal tertentu. ***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah