S Pen Samsung Galaxy S23 Ultra, Fitur Unggulan Samsung yang Tak ada di Merk Lain

- 7 Februari 2023, 19:35 WIB
Samsung Galaxy S23 Ultra dan fitur S Pen
Samsung Galaxy S23 Ultra dan fitur S Pen /Samsung./

SEMARANGKU – Samsung Galaxy S23 juga telah dilengkapi fitur S Pen.

S Pen atau pena digital kembali disematkan oleh Samsung di ponsel terbarunya, Galaxy S23 Ultra.

Ponsel flagship yang diluncurkan pada awal Februari 2023 kemarin itu menghadirkan S Pen yang tertanam di badan ponsel. Hal ini membuatnya menjadi ponsel yang praktis namun serba bisa.

S Pen seperti ini juga terdapat di ponsel-ponsel pendahulunya yaitu Samsung Galaxy Note series dan Galaxy S22 Ultra.

Baca Juga: iPhone 11, iPhone 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Makin Hemat Harganya, Pas Banget Jadi Pilihanmu Sekarang!

Sampai saat ini belum ada merk lain yang menggunakan pena digital yang sama, membuat S Pen menjadi salah satu fitur unggulan Samsung.

S Pen tertanam di bagian bawah kiri ponsel dan dapat dikeluarkan dengan sedikit mendorongnya ke bagian dalam kemudian menariknya keluar dari badan ponsel.

Spesifikasi S Pen yang dibawa Samsung Galaxy S23 Ultra ternyata sama dengan pendahulunya yaitu S22 Ultra. Latency 2.8 ms, Bluetooth terintegrasi, accelerometer dan gyro dimiliki benda mungil ini.

Baca Juga: Perbandingan Harga Resmi Samsung Galaxy S22 Ultra dan Samsung Galaxy S23 Ultra di Indonesia, Ini Infonya!

S Pen yang digunakan di Samsung Galaxy S22 dan S23  Ultra sangat powerful dan resposif dengan latency 2.8 ms. Sebelumnya di Samsung note series latency S Pen hanya 9 ms. Latency yang semakin rendah menunjukkan jeda antara gesekan ujung pena dengan munculnya guratan di layar semakin kecil.

Berikut Fitur Unggulan S Pen yang memanjakan penggunanya:

  1. Menulis dan menggambar dengan sangat presisi.

S Pen dapat digunakan untuk menulis dan menggambar di menu Samsung Notes atau di pop up Create Note yang ada di samping layar. Dalam keadaan standby ketika S Pen dikeluarkan dari badan ponsel dapat langsung digunakan untuk menulis atau menggambar di layar hitam dengan cepat. S Pen juga bisa dipakai untuk menambahkan gambar di menu kamera melalui AR Doodle.

  1. Mengubah tulisan tangan menjadi teks.

S Pen mampu mengubah tulisan tangan menjadi teks digital sehingga mudah digunakan di aplikasi lain, misalnya dicopy ke word. Untuk menggunakan fitur ini, pengguna perlu mengaktifkan fitur tersebut terlebih dahulu melalui menu "Settings" > "Advanced features" > "S Pen" > dan "S Pen to text". Kemudian pengguna bisa menulis menggunakan S Pen di menu Samsung Notes, kemudian menekan tombol "Recognize text" yang berada di deretan menu di bagian bawah.

  1. Mengubah gambar tangan menjadi gambar teknik.

Sketsa desain yang berupa gambar tangan dapat diubah di Samsung Notes melalui S Pen menjadi gambar teknik. Misalnya gambar bulat tak beraturan dengan mengklik menu di bagian kanan notes yang berbentuk lingkaran dan segitiga akan diubah menjadi gambar lingkaran beraturan yang sangat rapi.

  1. Sebagai remote control yang praktis

Fitur air command  dan air gesture memungkinkan S Pen dapat digunakan sebagai remote control. Misalnya menjadi tombol shutter camera, tombol on off lagu, untuk berpindah dari satu halaman ke halaman presentasi tanpa menyentuh ponsel.

  1. Menyalin teks dari satu halaman ke halaman yang lain

Fitur ini bisa digunakan ketika ada dua aplikasi yang berjalan secara bersamaan di mode split screen. S Pen digunakan  untuk menyalin beberapa teks yang sudah diblok ke aplikasi lainnya dengan cara menggeser teks yang sudah diseleksi tersebut.

  1. Mengunci layar dan mengintip konten ponsel

S Pen memiliki fitur S Pen Unlock yang memungkinkan kunci layar ponsel dibuka menggunakan S Pen dengan cara menekan tombol yang ada di sampingnya, serta Air View yang memungkinkan pengguna mengintip isi konten yang sedang ditampilkan tanpa harus menyentuh layar. Fitur-fitur ini bisa diatur terlebih dahulu di menu setting yang ada di ponsel Samsung Galaxy S23 Ultra atau S22 Ultra.***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x