Harga iPhone 7 Plus Second Terbaru, Simak Juga Harga iPhone Varian Lain di Sini

- 11 Juli 2022, 20:05 WIB
Daftar HP iPhone Harga di Bawah 5 Juta Januari 2021: iPhone 6, iPhone 7, hingga iPhone 8.*/
Daftar HP iPhone Harga di Bawah 5 Juta Januari 2021: iPhone 6, iPhone 7, hingga iPhone 8.*/ /Tangkapan layar/ Instagram @iphone_12_pro/
 
SEMARANGKU - Ketahui harga iPhone 7 plus second atau bekas terbaru bulan Juli 2022 dengan menyimak ulasan ini.
 
Informasi mengenai harga terbaru iPhone 7 plus second telah dirangkum lengkap bersama harga iPhone varian lainnya.
 
Jika Anda berminat membeli iPhone, jangan lewatkan daftar harga yang ada di sini. Meski second, biasanya kualitas tidak berbeda jauh. 
 
Artikel ini juga mengulas harga iPhone 6 hingga iPhone 8 second terbaru yang bisa Anda dapatkan dengan budget satu jutaan.
 
 
Memiliki berat 1889, iPhone 7 plus hadir dengan kapasitas baterai sebesar 2900mAH dan dibekali layar 5,5 inch.
 
Kemudian ditilik dari spesifikasi kamera, ponsel ini didukung kamera belakang 12 + 12MP yang membawa tingkat densitas piksel sebesar 401ppi.
 
Mengusung prosesor Quad Core, iPhone 7 plus second pun kebanyakan masih layak atau worth it untuk digunakan.
 
Akan tetapi, Anda juga perlu memperhatikan setiap detail dari device iPhone 7 plus second yang hendak dibeli.
 
Di bawah ini adalah kisaran harga iPhone second atau bekas yang bisa menjadi pertimbangan bagi Anda sebelum melakukan transaksi.
 
 
• iPhone 6
 
1. iPhone 6 (16GB) dibanderol dengan kisaran harga Rp1.300.000 hingga Rp1.500.000;
 
2. iPhone 6 (32GB) dibanderol dengan kisaran harga Rp1.500.000 hingga Rp1.800.000;
 
3. iPhone 6s (16GB) dibanderol dengan kisaran harga Rp1.400.000 hingga Rp1.500.000;
 
4. iPhone 6s (32GB) dibanderol dengan kisaran harga Rp.1.700.000 hingga Rp1.900.000;
 
5. iPhone 6s (128GB) dibanderol dengan kisaran harga Rp1.900.000 hingga Rp2.100.000;
 
6. iPhone 6+ (128GB) dibanderol dengan kisaran harga Rp2.100.000 hingga Rp2.200.000;
 
• iPhone 7
 
1. iPhone 7 (32GB) dibanderol dengan kisaran harga Rp2.100.000 hingga Rp2.200.000;
 
2. iPhone 7 (128GB) dibanderol dengan kisaran harga Rp2.500.000 hingga Rp.2.600.000;
 
3. iPhone 7+ (128GB) dibanderol dengan kisaran harga Rp3.300.000 hingga Rp.3.500.000;
 
• iPhone 8 
 
1. iPhone 8 (32GB) dibanderol dengan kisaran harga Rp2.800.000 hingga Rp3.200.000;
 
2. iPhone 8 (128GB) dibanderol dengan kisaran harga Rp3.500.000 hingga Rp3.800.000;
 
3. iPhone 8+ (128GB) dibanderol dengan kisaran harga Rp4.300.000 hingga Rp4.500.000;
 
4. iPhone 8+ (256GB) dibanderol dengan kisaran harga Rp4.700.000 hingga Rp4.800.000;
 
Itulah informasi lengkap mengenai daftar harga terbaru iPhone 7 plus bekas dan varian lain yang perlu untuk Anda ketahui. 
 
Disclaimer: Harga yang tertera di atas hanya sebagai informasi bagi pembaca, dan dapat berubah sewaktu-waktu tergantung lokasi pembelian.***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x