Hari Terakhir Kuota Internet Gratis Kemdikbud Dibagikan, Simak 3 Cara Cek Kuotanya untuk Semua Operator

- 15 Maret 2021, 05:16 WIB
Cara cek bantuan kuota internet gratis 15 GB Kemdikbud untuk mahasiswa.*
Cara cek bantuan kuota internet gratis 15 GB Kemdikbud untuk mahasiswa.* /Charlotte May/Pexels

SEMARANGKU – Hari ini merupakan hari terakhir bantuan kuota internet gratis Kemdikbud dibagikan, ketahui 3 cara cek kuotanya bagi semua operator dengan langkah-langkah berikut.

Para penerima bantuan kuota internet gratis Kemdikbud perlu mengetahui cara cek kuota agar mengetahui apakah bantuan sudah masuk atau belum.

Ada 3 cara cek kuota internet gratis Kemdikbud yang berlaku untuk semua operator, ikuti langkah-langkah berikut ini.

Pemerintah akan membagikan kuota internet gratis Kemdikbud selama 3 bulan di tahun 2021 yaitu dimulai dari bulan Maret ini.

Baca Juga: Cara Mendapatkan Kuota Internet Gratis Axis dari Pemerintah 2021, Hari Ini Terakhir!

Baca Juga: Hari Terakhir! Cara Dapat Kuota Internet Gratis Indosat Ooredoo 2021, Cek Di sini!

Baca Juga: Cara Mudah Cek Bantuan Kuota Internet Gratis Kemdikbud di Provider Smartfren

Bantuan kuota internet gratis Kemdikbud dibagikan kepada para siswa, mahasiswa, guru, dan dosen yang tengah melakukan pembelajaran jarak jauh.

Untuk mekanisme pembagian bantuan kuota internet gratis Kemdikbud dilakukan seperti tahun sebelumnya, yaitu disalurkan melalui operator seluler di Indonesia.

Di antara operator seluler tersebut yaitu Indosat, Telkomsel, XL, Tri, Smartfren, dan sebagainya. Ketahui cara cek kuota internet gratis untuk semua operator.

Cara pertama untuk mengecek bantuan kuota internet gratis yaitu dengan mengecek perpesanan atau lebih tepatnya SMS pemberitahuan.

Baca Juga: Sebab Penerima Bantuan Kuota Internet Kemendikbud Tahun Lalu Tidak Menerima Lagi Tahun 2021

Baca Juga: Mau YouTube-an Pakai Kuota Internet Gratis Kemendikbud 2021, Bisa Nggak Ya?

Baca Juga: Akhirnya Kuota Internet Kemendikbud 2021 Disalurkan, Pakai Cara Ini Buat Cek Kuota di Nomormu!

Operator seluler akan mengirimkan SMS pemberitahuan ke nomor pelanggan bahwa nomor tersebut mendapat bantuan kuota internet gratis Kemdikbud.

Cara kedua yaitu dengan mengecek kuota melalui kode UMB untuk cek kuota setiap operator, misalnya ketik *123# pada Indosat.

Cara ketiga yaitu dengan mengecek aplikasi dari operator yang digunakan, misalnya aplikasi MyTelkomsel untuk pelanggan Telkomsel.***

Editor: Meilia Mulyaningrum

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x