Rincian Harga 4 Series iPhone 14 yang Ramah di Kantong, Lebih Terjangkau dari iPhone 13!

5 Juli 2022, 08:46 WIB
Rincian Harga 4 Series iPhone 14 yang Ramah di Kantong, Lebih Terjangkau dari iPhone 13! /YouTube ConceptsiPhone

SEMARANGKU - Di sini tersedia rincian harga iPhone 14 yang akan rilis dalam empat series sekaligus.

Kabarnya iPhone 14 akan meluncur di Indonesia dalam waktu dekat, tepatnya pada bulan September 2022 mendatang.

Informasi mengenai daftar harga iPhone 14 di masing-masing tipe telah dirangkum lengkap hanya untuk Anda.

Simak bocoran spesifikasi dan kisaran harga yang akan dibanderol untuk keluaran terbaru dari Apple ini.

Baca Juga: iPhone 14: Harga dan Spesifikasi! Lengkap Mulai dari Versi Terendah Sampai Tertinggi, Ada 4 Varian

Menariknya, iPhone 14 digadang-gadang memiliki performa lebih mumpuni jika dibandingkan dengan iPhone 13.

Tak hanya itu, iPhone 14 juga akan dijual dengan harga yang lebih ramah di kantong. Simak rincian selengkapnya di sini.

Bocoran spesifikasi gahar dan kisaran harga ramah dompet dari iPhone 14 telah dirangkum lengkap dalam ulasan berikut.

Persaingan pasar bagi produsen ponsel nampaknya masih akan terus berlanjut. Masing-masing senantiasa berinovasi untuk menarik konsumen.

Termasuk Apple di dalamnya. Brand dengan logo buah apel yang digigit ini segera merilis keluaran terbaru, yaitu iPhone 14.

Tak tanggung-tanggung, iPhone 14 diluncurkan dalam empat series dan lima pilihan warna yang memantik rasa penasaran pengguna.

Terlebih lagi, Appe juga akan memberi inovasi terbaru dan terobosan menarik dalam iPhone 14 tersebut.

Maka tak heran lagi jika saat ini informasi mengenai bocoran spesifikasi dan harga iPhone 14 mulai banyak dicari oleh penggemar.

Berdasarkan ruang penyimpanan, iPhone 14 digadang-gadang menyediakan RAM sebesar 6GB dan baterai dengan kapasitas 3059 mAH.

Kemudian khusus varian iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max dibekali kamera utama yang mencapai 48MP.

Untuk versi Pro dari iPhone 14 telah dibekali dengan chipset terbaru Bionik yang mendukung penyimpanan hingga 2TB.

Ditilik dari performa, ponsel ini hadir lebih tebal dari iPhone 13 dengan desain body titanium. Yang mana iPhone 14 akan tampil lebih elegan dan menarik.

Berikut ini adalah kisaran harga iPhone 14 yang dibanderol lebih murah dari iPhone 13:
• iPhone 14 Pro Max dijual dengan kisaran harga Rp16.100.899;

• iPhone 14 Max dijual dengan kisaran harga Rp13.170.799;

• iPhone 14 Pro dijual dengan kisaran harga Rp14.635.849;

• iPhone 14 dijual dengan kisaran harga Rp11.170.749.

Lima warna pilihan yang disediakan iPhone 14 antara lain Sky Blue, Purple, Red, Starlight, dan Midnight.

Demikian seputar informasi mengani iPhone 14 yang akan rilis bulan September 2022 mendatang dengat empat series dan lima pilihan warna menarik.***

Editor: Risco Ferdian

Tags

Terkini

Terpopuler