Facebook, IG, WA Down, Begini Pernyataan dari Pihak Perusahaan!

5 Oktober 2021, 06:16 WIB
Facebook, IG, WA Down, Begini Pernyataan dari Pihak Perusahaan! /Pexels/Brett Jordan

SEMARANGKU - Telah terjadi Gangguan pada WhatsApp (WA), Instagram, dan Facebook pada Jumat, 4 Oktober 2021, malam.

Gangguan terjadi di India dan seluruh dunia. Banyak pengguna WhatsApp yang mengaku tidak dapat mengirim atau menerima pesan.

Beberapa pengguna WhatsApp juga melaporkan bahwa mereka bahkan gagal masuk ke WhatsApp Web.

Baca Juga: Gangguan WhatsApp, Pengguna Ramai di Twitter

Sesuai Downdetector, gangguan terjadi sekitar pukul 22:40 di India. Padahal, WhatsApp mengklaim bahwa layanan itu hanya mati selama 45 menit.

Meskipun perusahaan tidak mengungkapkan alasan pastinya, mereka menegaskan bahwa ada masalah teknis.

“Sebelumnya hari ini, masalah teknis menyebabkan orang kesulitan mengakses beberapa layanan Facebook. Kami menyelesaikan masalah ini untuk semua orang, dan kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi," ucap juru bicara Facebook kepada Indian Express.

Selain WhatsApp, Instagram dan Facebook juga mengalami gangguan.

Baca Juga: KUMPULAN Ucapan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2021 , Cocok untuk Story WA, Twibbon dan Bingkai Foto

Menurut layanan pelaporan waktu terjadi gangguan, lebih dari 28.500 orang melaporkan masalah dengan Instagram.

Sedangkan pelapor dari WhatsApp lebih 34.127 pengguna melaporkan masalah yang terjadi.

Lebih dari 49 persen pengguna WhatsApp menghadapi masalah koneksi, 48 persen orang tidak dapat mengirim atau menerima pesan di platform dan 2 persen tidak dapat masuk.

Downdetector menunjukkan bahwa sekitar 66 persen pengguna Instagram tidak dapat mengakses News Feed serta situs resminya.

Sedangkan pengguna Facebook sekitar 57 persen melaporkan tentang pemadaman total dan 29 persen bahkan tidak dapat mengakses aplikasi media sosial.

Sesunggunya Downdetector adalah situs yang memantau pemadaman dengan menyusun laporan status dari pengguna dan beberapa sumber lain.

Selain itu, ini bukan pertama kalinya layanan tersebut terkena dampak.

Pada Desember 2020, WhatsApp alami down bersama Facebook dan Instagram selama beberapa jam, sebelum layanan diperbaiki.***

Editor: Risco Ferdian

Tags

Terkini

Terpopuler