4 Aplikasi Panggilan Video Terpopuler, Selain Zoom Apa Saja yang Banyak Digunakan dan Nyaman

29 Juni 2021, 20:15 WIB
4 Aplikasi Panggilan Video Terpopuler, Selain Zoom Apa Saja yang Banyak Digunakan dan Gratis / pexels.com/Anna Shvets

SEMARANGKU – Untu aplikasi panggilan video memang sampai saat ini menjadi media berkomunikasi terbaik yang bisa digunakan salah satunya Zoom.

Dikala pandemi Covid-19 seperti ini, tentunya kebutuhan akan aplikasi panggilan video juga semakin meningkat.

Meskipun sampai saat ini sudah banyak ditemukan di market terkait dengan produk aplikasi panggilan video. Namun tak semua bisa memberikan kualitas terbaiknya.

Baca Juga: HORE! Ada Fitur Baru di WA Versi Desktop 2021, Saingi Zoom dan Google Meet?

Bahkan beberapa orang memutuskan melakukan tindakan uninstall hanya karena kinerja aplikasi panggilan video tidak bisa memberikan dukungan terbaiknya.

Berikut adalah beberapa aplikasi panggilan video yang memiliki kemampuan terbaik.  

1. Zoom

Zoom saat ini memang masih menjadi salah satu aplikasi panggilan video terpopuler.

Aplikasi ini dapat diakses secara gratis maupun berbayar.

Pada fitur gratis ada beberapa hal yang ditawarkan seperti 100 orang partisipan dalam satu sesi panggilan video.

Namun untuk batas waktu penggunaanya hanya bisa bertahan sampai 40 menit.

Sangkan bagi Anda yang menggunakan aplikasi ini untuk panggilan video pribadi atau hanya dua orang partisipan, batas waktu 40 menit tidak berlaku.

Pembagian layar sekaligus rekaman rapat juga akan ditawarkan oleh fitur gratis Zoom.

Baca Juga: Cara Mudah Mengatur Latar Belakang Virtual pada Zoom untuk Android

2. Google Meet

Google Meet bisa dibilang tak kalah populernya dengan keberadaan Zoom.

Semua orang menggunakan fitur panggilan video dari Google Meet.

Asalkan orang tersebut memiliki akun Gmail.

Jumlah partisipan untuk versi gratis bisa mencapai 100 orang pengguna.

Sedangkan untuk durasi waktu yang ditawarkan adalah 24 jam tanpa batas namun hanya berlaku hingga 28 juni.

Lalu setelah tanggal tersebut batas waktu panggilan video hanya berlaku hingga satu jam lamanya.

Meskipun fitur perekam rapat tidak diberikan, namun untuk fitur lain seperti pembagian layar tetap bisa Anda dapatkan.

3. Skype Meet Now

Skype merupakan salah satu aplikasi yang banyak dikenal sejak dirilisnya versi beta sejak tahun 2003.

Aplikasi ini menawarkan bagi penggunanya untuk mendaftarkan akun gratis dengan segudang fitur menariknya.

Peserta maksimum bagi pengguna gratis adalah sebanyak 50 orang partisipan.

Panggilan video untuk dua orang tidak akan mendapatkan batasan waktu penggunaan.

Sedangkan bagi mereka yang melakukan panggilan video dalam bentuk grup akan mendapatkan durasi waktu 10 perhari.

Berbagi layar dan rekaman rapat juga akan diberikan oleh aplikasi ini.

4. Telegram

Terakhir ada Telegram, meskipun masih terbilang cukup baru terkait dengan fitur panggilan videonya.

Namun jumlah pengguna aktif sejak sejak aplikasi ini diluncurkan sudah terbilang cukup banyak.

Seperti pada aplikasi lainnya, Telegram juga menawarkan versi gratisnya.

Bagi mereka yang memang menggunakan layanan gratis dari Telegram dapat melakukan panggilan grup dengan jumlah partisipan sebanyak 30 orang.

Lalu untuk aturan batasan waktu, baik itu pada panggilan grup atau individu tidak dikenakan batasan waktu.

Meskipun fitur  rekaman rapat tidak diberikan, namun untuk fitur berbagi layar tetap bisa Anda nikmati sebagai pengguna layanan gratis.

Seperti dikutip dari laman Theverge pada 29 Juni 2021, beberapa aplikasi panggilan video di atas memang sampai saat ini memiliki jumlah pengguna yang terbilang begitu banyak.***

Editor: Heru Fajar

Tags

Terkini

Terpopuler