Realme C21 dan C25 Siap Debut di Indonesia, Ponsel Tahan Banting di Harga 1 Jutaan

19 Maret 2021, 16:00 WIB
Realme C25/Instagram/@realmeindonesia /

SEMARANGKU – Realme sedang menyiapkan ponsel entry level yaitu Realme C21 dan C25 untuk debut di Indonesia.

Realme mengklaim baik C21 dan C25 bakal lebih tangguh dari seri sebelumnya. Hal ini menyoroti kehadiran sertifikasi TUV Rheinland High Reliability yang hadir di kedua ponsel.

Realme C21 dan C25 akan menjadi ponsel entry level dengan durabilitas terbaik namun harganya tetap murah.

Bodi dari Realme C21 dan C25 dirancang dengan solid dan kokoh agar tahan terhadap benturan berkali-kali.

 Baca Juga: Ganjar Pranowo Resmikan Mal Pelayanan Publik Terpadu Jawa Tengah di Kota Salatiga, Ini Pesannya!

Baca Juga: Wali Kota Gibran Rakabuming Raka dan Gubernur Ganjar Pranowo Bicara Tertutup, Ada Apa?

Baca Juga: Demo Ibu-Ibu Pendukung Habib Rizieq Jadi Sorotan, Polisi: Bubar atau Dibubarkan

Kedua ponsel atau smartphone tersebut akan dibanderol dengan harga 1 jutaan saja dengan varian warna biru dan hitam.

Baik Realme C21 dan C25 akan mulai debutnya mulai 23 Maret 2021 mendatang yang dapat ditonton secara live di YouTube Realme Indonesia pukul 13.30 WIB.

Realme C21

Ponsel ini akan menampilkan layar IPS LCD berukuran 6,5 inch HD+ dengan desain mini-drop. Sistem operasinya berjalan menggunakan Android 10 berbalut Realme UI.

Untuk performanya, Realme C21 akan ditenagai chipset MediaTek Helio G35 up to 2.3GHz. Ponsel ini akan membawa RAM 3 GB dan ROM 32 GB yang dapat diperluas dengan microSD.

 Baca Juga: Rahasia! Ternyata Ini Trik Lolos Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 15

Baca Juga: Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo Resmikan Aplikasi Dumas Presisi Polda Jateng , Ini Manfaatnya

Baca Juga: Samsung Galaxy A32, A52 dan A72 Resmi Diluncurkan, Berikut Spesifikasi dan Harga di Indonesia

Beralih ke kameranya, Realme C21 dibekali setup Triple Camera yang terdiri dari 13 MP wide, 2 MP depth, dan 2 MP macro. Kamera depannya beresolusi 5 MP.

Baik kamera belakang maupun depan dapat merekam video maksimal di resolusi 1080p @30fps tanpa stabilisasi.

Urusan catu dayanya, Realme C21 dibekali baterai berkapasitas 5000mAh ditemani 10W charger yang menggunkan kabel USB Type-C.

Fitur-fitur lainnya yang dibawa yaitu fingerprint belakang backcover, Bluetooth 5.0, Dual SIM 4G, lubang jack 3.5 mm, FM Radio.

Realme C25

Ponsel ini akan menampilkan layar IPS LCD berukuran 6,5 inch HD+ dengan desain mini-drop. Sistem operasinya berjalan menggunakan Android 10 berbalut Realme UI.

 Baca Juga: Komparasi Realme Narzo 30A dan Xiaomi Redmi Note 9, Adu Smartphone dengan Prosesor Helio G85 

Baca Juga: Spesifikasi Oppo Reno 5 F dan Tanggal Rilis di Indonesia, Membawa Peningkatan Pembuangan Panas

Baca Juga: Penampakan Google Pixel 5a, Smartphone yang Rumornya Diluncurkan 11 Juni

Untuk performanya, Realme C25 akan ditenagai chipset MediaTek Helio G70 up to 2.0GHz. Ponsel ini akan membawa RAM 4 GB dan ROM 64 GB yang dapat diperluas dengan microSD.

Beralih ke kameranya, Realme C25 dibekali setup Triple Camera yang terdiri dari 48 MP wide, 2 MP depth, dan 2 MP macro. Kamera depannya beresolusi 8 MP.

Baik kamera belakang maupun depan dapat merekam video maksimal di resolusi 1080p @30fps tanpa stabilisasi.

Urusan catu dayanya, Realme C25 dibekali baterai berkapasitas 6000mAh ditemani 18W charger yang menggunkan kabel USB Type-C.

Fitur-fitur lainnya yang dibawa yaitu fingerprint belakang backcover, Bluetooth 5.0, Dual SIM 4G, lubang jack 3.5 mm, FM Radio.

Demikian, informasi yang dapat disampaikan mengenai Realme C21 dan C25 yang akan mulai debutnya di Indonesia.***

Editor: Heru Fajar

Sumber: realme.com

Tags

Terkini

Terpopuler