Resmi Diperkenalkan, Samsung Galaxy A32 Muncul di Situs Samsung Indonesia, Ini Spsifikasinya

16 Maret 2021, 09:39 WIB
Samsung Galaxy A32 /Tangkap Layar Youtube Samsung/

SEMARANGKU – Cek spesifikasi Samsung Galaxy A32 di dalam penjelasan berikut ini.

Samsung Indonesia kembali memberikan kejutan di pasar smartphone Tanah Air. Raksasa asal Korea Selatan itu baru saja memperkenalkan smartphone terbarunya yaitu Galaxy A32.

Samsung Galaxy A32 menghadirkan fitur dengan julukan Awesome Screen, Awesome Camera, Awesome Battery, dan Awesome Perfomance.

Product Marketing Manager Samsung Mobile Irfan Rinaldi mengatakan Samsung Galaxy A32 hadir untuk memenuhi permintaan generasi ‘social savvy’ mulai dari gaming, pembuatan konten, maupun streaming.

Samsung Galaxy A32 hadir membawa Awesome Screen 6,4 inch berpanel Super Amoled Full HD+. Tak kalah dengan smartphone lainnya, Galaxy A32 juga dilengkapi dengan refresh rate 90Hz dan tingkat kecerahan 800 nits.

Baca Juga: Ikatan Cinta Hari Ini 16 Maret 2021: Elsa Kaget Mendengar Pertanyaan dari Aldebaran

Baca Juga: Wisata Guci di Tegal Pakai Pembayaran Non Tunai, Ganjar Pranowo: Ini Sangat Aman, Wisata Lain Harus Meniru

Baca Juga: Beda Sikap dan Pernyataan Jokowi dan Mahfud MD Soal Wacana Jabatan Presiden 3 Periode, Ini Kata Mereka

Galaxy A32 menghadirkan pengalaman bermain game bersama teman yang menyenangkan berkat layarnya mendukung respon sentuh mencapai 180Hz.

Sektor Awesome Camera, Samsung Galaxy A32 dibekali setup Quad Camera yang memiliki modul tanpa frame, desain ini terlihat fresh dibandingkan smartphone lainnya.

Galaxy A32 dibekali dengan kamera utama 64 MP f/1.8 yang tidak pelu khawatir kehilangan kualitas foto dan detail akan tertangkap jelas.

Selain itu dukungan lensa ultra wide 8 MP f/2.2 dengan sudut pengambilan hingga 123o memungkinkan lebih banyak obyek yang masuk ke dalam foto.

Baca Juga: Ada LIDA 2021: TOP 70 Grup 1 Putih, Jadwal Acara Indosiar Hari Ini Selasa 16 Maret 2021

Baca Juga: Saksikan Lanjutan Episode Love Story The Series, Cek Jadwal Acara SCTV Hari Ini Selasa 16 Maret 2021

Baca Juga: Jadwal Acara Trans TV Hari Ini Selasa 16 Maret 2021 Ada Film Empire State dan Killer Elite

Galaxy A32 ini sangat cocok untuk foto pemandangan alam dan memberikan hasil foto yang optimal untuk diposting dalam media sosial.

Tidak ketinggalan, lensa kedalaman 5 MP f/2.4 yang mampu menampilkan foto bokeh dengan rapi. Ditambah lesa makro 5 MP f/2.4 untuk mengambil foto dengan jarak fokus 3-5 cm yang dapat menangkap detail kecil.

Beralih ke kamera depan, Galaxy A32 dilengkapi kamera selfie 20 MP f/2.2 berbentuk infinity-u untuk rumahnya.

Untuk perekaman video kamera belakang dapat merekam hingga resolusi Full HD 1080p @60fps serta slow motion 120fps @HD dan 1080p @30 fps untuk kamera depan.

Lanjut ke sektor Awesome Battery, Galaxy A32 sudah dibekali baterai berkapasitas 5000mAh dapat bertahan seharian apalagi ditemani 15W fast charging menggunakan kabel USB Type-C.

Untuk sektor Awesome Perfomance, Samsung Galaxy A32 ditanami prosesor Octa-core 2.0 Ghz yang belum diketahui jenisnya. Namun menurut GSM Arena, smartphone ini dibekali prosesor MediaTek Helio G80.

Bagian penyimpanannya sendiri membawa RAM 6/8 GB + ROM 128 GB yang dapat di ekspansi menggunakan microSD hingga 1 TB.

Untuk sistem operasinyanya kemungkinan, Samsung Galaxy A32 dilapisi One UI 3.0 versi terbaru yang berjalan diatas Android 11.

Fitur lainnya seperti Dual SIM 4G, lubang jack 3.5 mm, Bluetooth 5.0, NFC, Samsung KnoX, fingerprint dalam layar dan gyroscope turut disertakan dalam Samsung Galaxy A32 ini.

Samsung Galaxy A32 memiliki bodi berdimensi 158.9 x 73.6 x 8.4 mm dan mempunyai bobot 184 gr. Smartphone ini akan hadir dengan warna Awesome White, Awesome Violet, Awesome Blue, dan Awesome Black.

Belum diketahui berapa harga yang dipatok untuk Samsung Galaxy A32 ini, tunggu saja dalam acara resmi peluncurannya nanti tanggal 17 Maret 2021.***

Editor: Risco Ferdian

Sumber: Samsung

Tags

Terkini

Terpopuler