Karimun Jawa Bisa Jadi Contoh Destinasi Wisata Ramah Lingkungan Kata Ganjar Pranowo

- 24 Agustus 2020, 16:20 WIB
Ganjar Pranowo berharap Kepulauan Karimun Jawa bisa menjadi percontohan destinasi wisata ramah lingkungan di Jateng
Ganjar Pranowo berharap Kepulauan Karimun Jawa bisa menjadi percontohan destinasi wisata ramah lingkungan di Jateng //karimunjawa.jepara.go.id/

SEMARANGKU - Karimun Jawa di Kabupaten Jepara bisa menjadi contoh gerakan di wilayah lain sebagai destinasi wisata yang mengutamakan ramah lingkungan dan terjaganya ekosistem.

Untuk itu edukasi kepada masyarakat serta dorongan aksi dan gerakan-gerakan masyarakat untuk peduli lingkungan dengan memilah sampah harus terus dilakukan

Hal itu disampaikan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat memberikan sambutan dan dialog dalam acara peresmian Pusat Daur Ulang (PDU) Karimun Jawa melalui virtual zoom di kantornya, Senin (24/8/2020).

Baca Juga: Jalan Siliwangi Ditutup, Pemkot Semarang Tekan Angka Kecelakaan, Ini yang Dilakukan

Baca Juga: Google Classroom, Fitur Sekolah Online Paling Efektif Buatan Google

PDU Karimun Jawa tersebut merupakan bantuan dari Direktorat Jenderal Pengelolaan Sampah Limbah dan B3 Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).

Menurut Ganjar, Karimun Jawa memiliki ciri-ciri dengan pulau-pulau kecil sehingga sangat rentan sekali. Ia mengatakan dalam membangun Karimun Jawa orientasi utamanya harus pada aspek lingkungan.

Artinya konsep pembangunan berkelanjutan harus kuat dalam wawasan lingkungan. Jika pariwisatanya akan didorong maka diharapkan tidak terlalu masif dan harus ada kontrol.

Baca Juga: Penegakan Hukum Pelanggar Protokol Kesehatan Covid-19 Dimulai di Jateng, Ini Sanksi Bagi Pelanggar

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x