Dubes Norwegia Lakukan Pertemuan Dengan Ganjar Pranowo Untuk Bahas Kerjasama!

- 16 Februari 2023, 15:30 WIB
Dubes Norwegia Lakukan Pertemuan Dengan Ganjar Pranowo Untuk Bahas Kersama!
Dubes Norwegia Lakukan Pertemuan Dengan Ganjar Pranowo Untuk Bahas Kersama! /

Bagi Rut, pertemuan tersebut adalah suatu kesempatan yang luar biasa dan ia juga melihat adanya banyak potensi yang bisa dijadikan untuk kerjasama.

“Ini kesempatan saya yang luar biasa bisa, bertemu langsung dengan Pak Gubernur, mengenal dan memahami tentang tantangan dan visi Pak Gubernur di Jawa Tengah,” ujarnya.

Dalam obrolannya, Rut mengatakan keprihatiannya pada coastal area di Jawa Tengah. Rut melihat laut di Jawa Tengah khususnya di Kota Semarang tidak memiliki fasilitas daerah pesisir yang memadai.

Menurut penilaian Rut, Jawa Tengah sudah mampu untuk memulai transisi enegeri.

Ia juga menjelaskan jika di negaraganya sudah ada banyak perusahaan dan teknologi yang  sudah menerapkannya.

“Banyak kesempatan untuk perusahaan Norwegia di sini bisa membantu atau ada teknologi yang sangat menarik diterapkan di sini, contohnya solar di laut. Karena Norwegia punya banyak pengalaman tentang teknologi instalasi di laut,” kata Rut.

“Saya pikir kami harus bekerja sama untuk mengatasi tantangan ini,” tandasnya.

Ditemui usai pertemuan, Gubernur Ganjar Pranowo mengatakan Jawa Tengah siap menjajaki kerja sama di bidang transisi energi. Mantan anggota DPR RI itu menilai Norwegia punya pengalaman soal itu.

“Hari ini kami bertemu untuk menjajaki kerja sama antara Indonesia dengan Norway wabilkhusus yang di Jawa Tengah,” kata Ganjar.

Selain transisi energi, Ganjar juga terbuka pada kerjasama di sektor perbaikan lingkungan di coastal area, mangrove hingga waste management.

“Norway punya pengalaman dan teknologi. Kami akan coba develop itu, mudah-mudahan ini jadi kerja sama yang bagus ke depan,” tandasnya.

Untuk diketahui, sebelumnya Ganjar Pranowo juga menerima Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia, Lee Sang Deok pada Selasa 14 Februari 2023 di rumah dinasnya.

Pada kesempatan yang sama, Dubes Lee meminta adanya dukungan dari Gubernur Jawa Tengah terkait dengan perkembangan pabrik Krea Selatan yang ada di wilayah Kawasan industri Terpadu Batang yaitu KCC Glass.

Selain itu, Dubes Lee juga mengajak Ganjar Pranowo untuk  berkunjung ke Korea Selatan melihat Sister Province Jateng yakni Chungcheongbuk-do.***

Halaman:

Editor: Hendrik Nuryanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x