Gubernur Jateng Ganjar Pranowo Sambut Kedatangan Megawati dan Jokowi di Semarang, Ada Apa?

- 5 Juli 2022, 08:17 WIB
Gubernur Ganjar Pranowo Sambut Kedatangan Megawati Dan Jokowi di Semarang, Ada Apa?
Gubernur Ganjar Pranowo Sambut Kedatangan Megawati Dan Jokowi di Semarang, Ada Apa? /IG @ganjar_pranowo

SEMARANGKU - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menyambut kedatangan Megawati Soekarnoputri dan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) di Semarang.

Kedatangan Ketua Umum Partai PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri dan Presiden Jokowi pada Senin 4 Juli 2022, disambut langsung Gubernur Ganjar Pranowo.

Kedatangan Megawati Soekarnoputri dan Presiden Jokowi yang disambut Gubernur Ganjar Pranowo pada Senin, 4 Juli 2022 di Semarang, Jawa Tengah tidak secara bersamaan.

Pada Instagram-nya, Gubernur Ganjar Pranowo mengunggah foto saat dirinya menyambut kedatangan Megawati Soekarnoputri dan Presiden Jokowi di Semarang.

Baca Juga: Jokowi ke Pusat Kota Ukraina, Gubernur Ganjar Pranowo Bantu Doa Keselamatan Presiden RI

Gubernur Ganjar Pranowo mengunggah foto saat menyambut kedatangan Megawati Soekarnoputri, yang terlebih dahulu datang, di Bandara Internasional Ahmad Yani Semarang.

Pada caption Instagram-nya, Gubernur Ganjar Pranowo mengucapkan selamat datang di Semarang kepada Megawati Soekarnoputri.

"Selamat datang Ibu, di Semarang..., " tulis Ganjar Pranowo pada Instagram-nya.

Sore harinya, kedatangan Presiden Jokowi di Bandara Internasional Ahmad Yani Semarang juga diunggah Gubernur Ganjar Pranowo pada Instagram-nya.

"Selamat datang di Semarang, Pak Presiden Jokowi... , " tulis Ganjar Pranowo pada Instagram-nya.

Dilansir Semarangku.com dari Instagram resmi Sekretariat Kabinet, Presiden Jokowi melakukan kunjungan kerja ke Semarang Jawa Tengah.

"Presiden Jokowi beserta Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Senin sore 4 Juli 2022 bertolak menuju Provinsi Jawa Tengah guna melakukan kunjungan kerja, " tulis Sekretariat Kabinet pada Instagram resminya.

Kunker Presiden Jokowi beserta Ibu Negara Iriana Joko Widodo ke Semarang, Jawa Tengah menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1.

"Presiden dan rombongan lepas landas dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang sekitar pukul 17.40 WIB dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1, " lanjut Sekretariat Kabinet pada Instagram-nya.

Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo di agendakan untuk menghadiri Upacara Peringatan ke-76 Hari Bhayangkara.

Upacara Peringatan ke-76 Hari Bhayangkara kali ini di pusatkan di Akademi Kepolisian (Akpol) RI di Semarang pada Selasa, 5 Juli 2022.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi akan bertindak selalu inspektur dalam Upacara Peringatan ke-76 Hari Bhayangkara di Akpol Semarang, Jawa Tengah.

Gubernur Ganjar Pranowo sambut kedatangan Megawati Soekarnoputri dan Presiden Jokowi di Semarang, Jawa Tengah.***

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah