Ganjar Pranowo Datangi Atlet Pelatda PON Jateng dan Minta untuk Tetap Perhatikan Kesehatan

- 11 Agustus 2021, 12:05 WIB
Ganjar Pranowo sapa dan berikan masukan kepada para atlet
Ganjar Pranowo sapa dan berikan masukan kepada para atlet /dok Humas Pemprov Jateng

SEMARANGKU - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo sambangi atlet Pelatda PON Jateng.

Ganjar Pranowo mewanti-wanti agar para atlet Pelatda PON Jateng tetap menjaga kesehatan.

Ganjar Pranowo tak lupa juga memberikan semangat kepada atlet Pelatda PON Jateng.

Baca Juga: PPKM Level 4 Diperpanjang, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo: PTM Belum, Sabar Dulu!

"Kita minta anak-anak untuk semangat, pelatihnya semangat. Di tengah situasi yang tidak mudah ini saya titip pelatih dan pengelola agar memperhatikan para atlet, khususnya terkait prokes dan asupan agar mereka pada saatnya nanti betul-betul fit, betul-betul sehat," kata Ganjar usai menyapa para atlet.

Ganjar Pranowo yang kala itu datang bersepeda juga menyapa atlet dari tiga cabang olahraga.

Mereka antara lain cabang bola voli putra, bola tangan putra-putri dan panjat tebing.

"Anak-anak sudah mulai latihan semuanya, sudah intens, hampir tiap hari. Tadi ada bola voli, bola tangan, dan ini ada panjat dinding. Di panjat tebing ada atlet-atlet hebat yang selalu menginspirasi, kita kasih semangat mereka," kata Ganjar.

Baca Juga: Kunjungan ke Pati, Gubernur Ganjar Pranowo Beri Kejutan dan Ngevlog Dengan Penjual Roti Ini

Halaman:

Editor: Ajeng Putri Atika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x