Tekan Sebaran Varian Baru Covid-19 di Kudus, Ganjar Pranowo : Masyarakat Di Rumah Saja!

- 16 Juni 2021, 21:00 WIB
Tekan Sebaran Varian Baru Covid-19 di Kudus, Ganjar Pranowo : Masyarakat Di Rumah Saja!
Tekan Sebaran Varian Baru Covid-19 di Kudus, Ganjar Pranowo : Masyarakat Di Rumah Saja! /Dok Humas Prov Jateng

SEMARANGKU- Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo meminta daerah Kudus dengan zona merah untuk memperbanyak gerakan di rumah saja.

Ganjar Pranowo berharap, hal itu dapat menekan sebaran varian baru COVID-19 yang sudah ditemukan di Kudus, Jawa Tengah.

“Lebih banyak hari di rumah saja karena kejadiannya sudah setahun lebih,” ucap Ganjar Pranowo pada Rabu, 16 Juni 2021.

Baca Juga: Gubernur Ganjar Pranowo: Jateng Valley Ramah Lingkungan, Ikon Provinsi Jateng Wisata Terbesar di Asia Tenggara

Gubernur Jawa Tengah ini mengharapkan kesadaran bersama dari seluruh pihak, terutama masyarakat untuk turut membantu upaya penanganan COVID-19 ini.

“Kita harapkan kesadaran dari masyarakat, dari tokoh, untuk bisa bekerja bersamasama agar kita bisa menyelamatkan diri dan orang-orang tersayang,” ucap Ganjar.

Untuk itu seluruh pihak, lanjut Ganjar Pranowo, diharapkan patuh protokol kesehatan terutama menggunakan masker saat bepergian.

“Dan itu hanya bisa kalau kita melakukan taat pakai masker jangan ditawar lagi, tidak mengikuti krumunan-kerumunan ya dan kemudian kurangi mobilitas,” tegas Ganjar Pranowo.

Baca Juga: Ganjar Pranowo: Tidak Ada Tawaran Lagi Pakai Masker saat Covid-19 Jateng Meningkat

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x