Ganjar Pranowo: Prioritaskan Langkah Ini agar Tidak Kecolongan Mudik Lebaran 2021 Jawa Tengah

- 3 Mei 2021, 14:45 WIB
Ganjar Pranowo Prioritaskan Langkah penyekatan agar Tidak Kecolongan Mudik Lebaran 2021 Jawa Tengah
Ganjar Pranowo Prioritaskan Langkah penyekatan agar Tidak Kecolongan Mudik Lebaran 2021 Jawa Tengah /Dok Humas Pemprov Jateng

SEMARANGKU - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memprioritaskan gubrakan baru agar tidak kecolongan mudik Lebaran 2021 di Jateng.

Ganjar Pranowo telah berkomunikasi dengan pemerintah daerah untuk mengantisipasi kecolongan mudik lebaran 2021.

Dalam komunikasi tersebut, Ganjar Pranowo memintah untuk melakukan penyekatan di berbatasan.

Baca Juga: Spoiler Ikatan Cinta 3 Mei 2021: Elsa Dicecar Masalah Dua Penjuru, Begini Endingnya!

Hal itu disampaikan Ganjar, usai Rakor lRakor Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan dan Penanganan COVID-19 di Daerah secara daring dipimpin oleh Mendagri di Ruang Rapat Gedung A, Senin 3 Mei 2021.

“Ada beberapa yang musti kita cermati pertama semua harus dalam narasi yang sama, tidak mudik. Titik nggak ada komanya,” tegas Ganjar dalam rilisnya diterima Semarangku.com.

Ganjar menjelaskan pihaknya mengaktifkan titik-titik penyekatan di berbagai lokasi prioritas arus mudik lebaran 2021.

Baca Juga: Ikatan Cinta 3 Mei 2021: Hubungan Elsa dan Riki Terbongkar Malam Ini, Ini Reaksi Nino!

Melalu Sekda, Ganjar meminta untuk selalu berkomunikasi denga Pemprov lainnya terkait mudik.

“Termasuk kemarin pak Sekda kita juga udah komunikasi dengan Sekda DKI. Terkait dengan banyaknya pemudik yang ketika naik angkutan umum wabil khusus bis, tidak berangkat dari terminal. Maka mereka ini berangkatnya dari pool, nah yang dari pool itu tidak ada yang dites,” jelasnya.

Ganjar mengingatkan, kasus Covid-19 di Pati selalu dingat oleh segenap warga Jawa Tengah.

Awal mula klaster di Pati diakibatkan oleh seorang warga yang nekat mudik dan menggelar acara.

Baca Juga: Ikatan Cinta 3 Mei 2021: Randy Kantongi Kasus Elsa dan Riki, Nino Temui Reyna

“Maka koordinasi hari ini adalah, kita melakukan penjagaan dan sekali lagi kita mohon dukungan dari masyarakat untuk tidak mudik dulu,” tegasnya.

Tak hanya Pati, Ganjar menyebut beberapa daerah lain juga jadi perhatian antara lain Banyumad, Purbalingga, hingga Cilacap.

“Nah kita juga mengawasi beberapa daerah yang mengalami peningkatan, rasa-rasanya, hari ini musti kita waspada betul karena sepertinya masih ada yang bersikeras untuk pengin mudik,” tegasnya.***

Editor: Sauqi Romdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x