Relief Candi Borobudur Akan Dikemas dalam Tarian, Tanto Mendut yang Garap

- 8 April 2021, 19:45 WIB
Potret Fauna pada relief Lalitavistara Candi Borobudur.
Potret Fauna pada relief Lalitavistara Candi Borobudur. /Instagram LIPI Indonesia/ @lipiindonesia

SEMARANGKU – Relief di Candi Borobudur Magelang akan dikemas dalam bentuk tarian. Harapannya, wisatawan akan semakin mudah memahami alur yang diceritakan di relief candi terbesar umat Buddha ini.

Tanto Mendut yang dijuluki Pendekar Lima Gunung, akan menggarap tarian relief Candi Borobudur.

Rencana untuk mengemas cerita di relief Candi Borobudur menjadi tarian ini muncul ketika Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mengunjungi kediaman Tanto Mendut di Magelang, Rabu 7 April 2021 malam.

Baca Juga: Gubernur Jateng Ganjar Pranowo Tidak Akan Menutup Objek Wisata Saat Libur Lebaran 2021

Baca Juga: Pendaftaran Online Sekolah Kedinasan 2021 Dibuka Besok, Catat Persyaratannya!

Ganjar menilai, wisatawan butuh wisata atraksi yang menarik. Turutama bagi wisatawan manca negara yang kerap mengunjugi Candi Borobudur.

Sebabm Borobudur tidak cukup hanya dikembangkan dengan pembangunan fisik. Penggalian nilai historis, nilai budaya, seni, arsitektur yang sangat harus digali sebagai bagian pengembangan Borobudur.

“Saya ingin menjadikan Borobudur sebagai destinasi wisata yang lengkap dan utuh. Maka saya menemui mas Tanto Mendut ini, sebagai bagian mewujudkan itu,” kata Ganjar.

Baca Juga: KODE Redeem ML Mobile Legends Terbaru 8 April 2021, Segera Tujar dan Dapatkan Hadiah!

Halaman:

Editor: Mahendra Smg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x