Ganjar Pranowo Dukung Program Terapi Plasma Konvalesen Usai Terima Laporan Positif

- 19 Januari 2021, 17:53 WIB
Gubernur Ganjar Pranowo melihat proses donor darah plasma konvalesen di PMI, Solo
Gubernur Ganjar Pranowo melihat proses donor darah plasma konvalesen di PMI, Solo /Dok. Humas Prov Jateng/

SEMARANGKU - Ganjar Pranowo selaku Gubernur Jawa Tengah berkunjung ke RSUD Moewardi Solo guna meninjua langsung program terapi plasma konvalesen, pada Selasa, 19 Januari 2021.

Kabar baiknya, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menerima laporan bahwa program terapi plasma konvalesen menunjukkan hasil positif dan akan terus didorong.

Laporan yang diterima Gubernur Jateng Ganjar Pranowo itu merupakan hasil terapi plasma konvalesen sudah dilakukan terhadap 69 pasien Covid-19.Dari berbagai kategori kondisi pasien mulai sedang, berat dan kritis, penerapan plasma konvalesen ternyata memberikan dampak yang cukup signifikan.

Baca Juga: Salurkan Langsung BST ke Lansia, Ganjar Pranowo Minta Penyaluran Bantuan Tidak Ditunda

Baca Juga: Bungkam Wakil India, Anthony Ginting Lolos ke Babak Kedua Toyota Thailand Open 2021

Ganjar Pranowo dukung program terapi konvalesen usai menerima hasil positif

 

"Sudah ada 69 pasien yang kami lakukan terapi plasma konvalesen ini. Hasilnya cukup baik. Total yang meninggal ada 18 pasien, itu yang kategori pasien kritis. Tapi untuk yang sedang dan berat, responnya cukup baik," kata salah satu anggota tim uji klinis plasma konvalesen RSUD Moewardi, dr. Artrien Adhiputri.

Artrien menerangkan, untuk pasien yang meninggal setelah dilakukan plasma konvalesen memang sudah sangat kritis. Sementara yang ringan, sedang sampai berat, kondisinya membaik bahkan ada yang sudah sembuh setelah dilakukan terapi plasma.

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x