Vaksin Covid-19 Sinovac Tiba di Semarang, Ini Jumlah Jatah untuk Jawa Tengah

- 4 Januari 2021, 09:02 WIB
Vaksin Covid-19 Sinovac yang tiba di Indonesia//Dok Kemenkes
Vaksin Covid-19 Sinovac yang tiba di Indonesia//Dok Kemenkes /

SEMARANGKU - Sebanyak 62.560 dosis vaksin Covid-19 Sinovac telah tiba di Semarang, Jateng pada Senin, 4 Januari 2021 sebelum subuh pukul 03.00 WIB.

Sbanyak 62.560 vaksin Covid-19 Sinovac tiba di Semarang tepatnya di gudang farmasi Dinas Kesehatan di Tambakaji, Ngaliyan, Semarang, Jawa Tengah.

Vaksin Covid-19 Sinovac sebanyak 62.560 yang tiba di Semarang ini merupakan jatah untuk Provinsi Jawa Tengah.

Baca Juga: Mendadak Siaga, Polri Kerahkan 1.610 Personel Gabungan ke Jakarta Selatan, Ada Apa?

Baca Juga: Cara Cek Penerima BLT Subsidi Gaji BPJS Ketenagakerjaan Agar Rp1,2 Juta Cair di Bulan Ini!

Kepala Kepolisian Sektor Ngaliyan Kompol R Justinus mengatakan Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Semarang dan kepolisian sektor di bawahnya akan terus berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah untuk menjaga dan mengamankan vaksin COVID-19.

"Adapun pendistribusian vaksin akan diatur dan ditata oleh jajaran Dinas Kesehatan," tutur Kompol R Justinus, dikutip dari Antara News.

Vaksin Sinovac ini dibawa dengan truk box dari gudang PT Biofarma di Bandung untuk diantarkan ke gudang farmasi Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah. Sejak berangkat dari Bandung truk ini telah dikawal oleh polisi bersenjata yang mengendarai dua mobil lapis baja.

Baca Juga: Jadwal Acara TV SCTV Hari ini Senin 4 Januari 2021, Ada Lanjutan Dari Jendela SMP dan The Sultan

Halaman:

Editor: Risco Ferdian

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x