Rute Bandara Ngloram Blora, Menhub Budi Karya Sebut Layani Penerbangan Luar Pulau

- 3 Januari 2021, 16:11 WIB
 Hawker 900XP yang membawa penumpang Ganjar Pranowo dan beberapa Menteri RI Mendarat Mulus di Bandara Ngloram Blora
Hawker 900XP yang membawa penumpang Ganjar Pranowo dan beberapa Menteri RI Mendarat Mulus di Bandara Ngloram Blora /Dok Humas Prov Jateng

SEMARANGKU – Bandara Ngloram Blora sudah bisa melayani pesawat jenis ATR72 dan rute Bandara Ngloram pun sudah disampaikan oleh Menhub Budi Karya.

Menhub Budi Karya mengatakan Bandara Ngloram Blora sudah bisa melayani rute penerbangan dari luar Pulau Jawa, karena memang dibutuhkan.

Rute penerbangan Bandara Ngloram yang ada di Kabupaten Blora itu disebut Menhub Budi Karya akan meningkatkan konektivitas dan pertumbuhan ekonomi di wilayah sekitarnya.

Baca Juga: Setelah Tahun Baru Pasien COVID-19 Melonjak Menjadi 1.150 Orang di Sulawesi Selatan, 7 Meninggal

Baca Juga: Ditutup 2 Minggu Lagi, Peserta Audisi LIDA 2021 Diminta Hati-hati Terhadap Penipuan dalam Bentuk Ini

Menhub Budi Karya Sumadi tiba di Bandara Ngloram Blora pada Minggu 3 Januari 2021. Ia Bersama dengan Mensesneg Pratikno, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono. Dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Menhub Budi Karya bersama dengan para menteri lainnya meninjau progres pembangunan bandara itu. Berangkat dari Bandara Ahmad Yani Semarang, rombongan tiba di Bandara Ngloram sekira pukul 08.40 WIB.

Menhub Budi Karya mengatakan, pembangunan Bandara Ngloram merupakan kerjasama yang baik antara pemerintah pusat dan daerah. Ia mengucapkan terimakasih kepada Gubernur Jateng, Bupati Blora dan jajaran Forkopimda yang telah memberikan dukungan penuh.

Baca Juga: Jembatan Terusan Bojonegoro-Blora Akhirnya Dibuka, Mbah Siti dan Cucu Tak Perlu Tantang Maut Lagi

Halaman:

Editor: Meilia Mulyaningrum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x