Atlet Udinus Sumbang 6 Medali untuk Jateng di PON XX Papua

11 Oktober 2021, 18:19 WIB
Atlet Udinus Semarang ikut menyumbangkan medali emas untuk kontingan Jateng di ajang PON XX Papua. /Dok Humas Udinus

SEMARANGKU - Atlet dari Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang ikut menyumbang 6 medali untuk kontingen Jateng di Ajang PON XX Papua.

Rinciannya, 4 medali emas, 1 perak, dan 1 perunggu. Capaian tersebut mereka sumbangkan di PON XX Papua 2021, dalam cabang olahraga taekwondo dan panjat tebing.

Medali emas pertama disumbangkan oleh Dinda Putri Lestari yang telah bertanding pada Jumas, 1 Oktober 2021 lalu. Mahasiswi Program Studi (Prodi) S-1 Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Udinus tersebut berhasil sumbangkan medali emas pertama, untuk Jateng di cabang olahraga (cabor) Taekwondo.

Baca Juga: PON XX Papua, Atlet Senior Rully Nere yang Dapat Emas di SEA Games 1987 Akui Bangga

Mahasiswi angkatan 2019 tersebut bertanding pada kelas Kyorugi - Middle (Under 73) Putri, Dinda berhasil mengalahkan atlet dari Sumatera Utara dan DKI Jakarta. Meski baru pertama kali mengikuti ajang PON, ia berhasil memenangkan pertandingan dengan total skor 26-16.

“Karena ini PON pertama saya, tentu saya berusaha untuk memberikan yang terbaik bagi Jateng. Akhirnya latihan selama ini dapat berbuah dan berhasil mempersembahkan medali emas untuk Kontingen Jateng,” ujar atlet asal Temanggung tersebut.

Satu Medali emas lainnya juga disumbangkan oleh Reinaldy Atmanegara mahasiswa Prodi S-1 Ilmu Komunikasi Udinus sekaligus kapten tim Taekwondo Nasional.

Selain itu, medali perak juga berhasil disumbangkan oleh mahasiswi Prodi S-1 Manajemen Udinus, Talitha Laliba Rahmawati.

Baca Juga: Jateng Raih Emas Cabor Biliar PON XX Papua 2021, Ganjar Pranowo: Saya Sudah Punya Firasat

Sedangkan, Anggara Wahyu Ramadhani juga berhasil berkontribusi dan meraih medali perunggu pada ajang yang dilakukan di Aula Diklat Penerbangan, Kota Jayapura.

Pada pertandingan yang berbeda dan masih di tempat yang sama, Reinaldy Atmanegara Mahasiswa Prodi S-1 Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Komputer Udinus juga sumbangkan medali emas untuk Jateng.

Pertandingan untuk kelas Kyorugi - Fin (Under 54 Kg) Putra tersebut ia menangkan pada Selasa, 5 Oktober 2021 kemarin.

Pada cabor yang berbeda, atlet panjat tebing Udinus juga turut sumbangkan dua medali emas untuk kontingen Jateng yang telah bertanding pada Kamis 7 Oktober 2021.

Prestasi tersebut didapatkan oleh dua mahasiswa Prodi S-1 Ilmu Komunikasi Udinus. Yaitu Berthdigna Devi yang berlaga di nomor Speed World Record Relay, dan Aditya Tri Syahria yang berlaga di nomor beregu Speed WR Relay Putra.

Sebelumnya dilakukan juga pelepasan atlet secara resmi oleh Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Dr. Kusni Ingsih, MM.

Rasa bangga bangga Ia sampaikan atas pencapaian seluruh mahasiswa Udinus yang akan memperkuat Tim Jateng di ajang bergengsi tersebut.

Ia berharap agar para atlet Udinus yang belanga nanti mampu memberikan hasil yang terbaik bagi Indonesia dan juga Udinus.

“Namun yang terpenting para atlet kami bisa berangkat dan pulang dalam kondisi sehat. Saya dan seluruh civitas Udinus tentu akan memberikan doa terbaik untuk mereka semua yang akan mewakili Indonesia dan Udinus di PON ke 20 nanti,” pesannya saat melakukan pelepasan.

Sebagai informasi, berikut merupakan detail mahasiswa Udinus lain yang membela tim Jateng pada PON XX Papua 2021 di cabang olahraga Sepak Bola, Karate, dan Bola Basket.

Terdapat dua atlet dari Prodi S-1 Manajemen yang akan memperkuat tim sepak bola yakni Muhammad Dias Pratama dan Erlangga Adhyaksa Nugraha.

Untuk cabang Karate akan diwakili oleh dua mahasiswa dari Prodi S-1 Manajemen yakni Hera Irnandha dan Getta Shafada Aryadilana. ***

Editor: Mahendra Smg

Tags

Terkini

Terpopuler