Kabar Baik, Pemain Asing PSIS Semarang Segera Datang, Bagaimana Dengan Bruno Silva

- 3 September 2020, 12:00 WIB
Para pemain Asing PSIS Semarang bakal pulang ke Semarang untuk mulai kompetisi, Bruno Silva masih tanda tanya / Instagram @psisfcofficial
Para pemain Asing PSIS Semarang bakal pulang ke Semarang untuk mulai kompetisi, Bruno Silva masih tanda tanya / Instagram @psisfcofficial /

SEMARANGKU - Dua pemain asing PSIS Semarang yaitu Flavio Beck Junior dan Wallace Costa disebut-sebut akan segera kembali dari negaranya untuk memperkuat tim PSIS Semarang di Liga 1 2020 yang akan segera di mulai lagi awal Oktober mendatang.

Hal itu dikatakan pelatih Dragan Djukanovic. Menurutnya ia sudah berbicara dengan tiga pemain asing yang saat ini berada di luar negeri. Selain Flavio dan Costa, satu pemain lagi yaitu striker Bruno Silva. Tetapi, Bruno Silva belum diketahui bagaimana kepastiannya. 
 
''Saya sudah berbicara dengan Flavio, Wallace, dan Bruno mengenai kondisi tim. Saat ini adalah kondisi yang sulit dihadapi semuanya. Untuk Wallace dan Flavio, tak ada masalah siap datang. Mungkin, dalam pekan ini bisa bergabung dengan tim," kata Dragan Djukanovic.
 
 
 
"Untuk Bruno, masih belum tahu. Kami akan melihat beberapa waktu ke depan,'' tutur mantan juru taktik Borneo FC itu saat dihubungi.
 
Namun jika pemain-pemain asing itu tidak hadir ke Semarang saat Liga 1 2020 dilanjutkan kembali, Dragan Djukanovic akan memaksimalkan potensi pemain lokal PSIS Semarang yang sudah menjalani latihan sejak Jumat, 28 Agustus 2020.
 
Sejak latihan yang berjalan hampir satu pekan, tim pelatih terus fokus pada aspek peningkatan fisik pemain dengan memberi program latihan aerobik, lari, dan kekuatan.
 
 
 
Meski waktu yang ada cukup mepet, Dragan akan berusaha keras mengembalikan kondisi pemain pada posisi yang bagus meski belum ideal.
 
''Sangat sulit mendapatkan kondisi pemain yang ideal sebelum kompetisi. Tapi, setidaknya bagus dan bisa mengikuti kompetisi. Kami akan meningkatkan seiring jalannya kompetisi,'' ucapnya. ***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x