Safety Riding Center Jawa Tengah Dibangun Astra Motor jadi yan Kedua di Indonesia, Usung Konsep Green Building

- 8 Juni 2024, 14:39 WIB
Penyerahan safety kit secara simbolis oleh Robien Tony selaku Chief Executive Astra Motor (kiri) beserta jajarannya kepada Herry Lesmana selaku Direktur PT Teguh Karya Graharta (kontraktor). Pembangunan Astra Motor Safety Riding Center Jateng mengutamakan “People First, Safety by All for All
Penyerahan safety kit secara simbolis oleh Robien Tony selaku Chief Executive Astra Motor (kiri) beserta jajarannya kepada Herry Lesmana selaku Direktur PT Teguh Karya Graharta (kontraktor). Pembangunan Astra Motor Safety Riding Center Jateng mengutamakan “People First, Safety by All for All // Astra Motor Jateng

Semarangku.com - Astra Motor Resmikan Pembangunan Safety Riding Center Jawa Tengah tepatnya di BSB Semarang.
 
Astra Motor selaku Main Dealer sepeda motor Honda semakin menguatkan komitmen sebagai pelopor keselamatan berkendara di Indonesia. Astra Motor resmikan peletakan batu pertama “Astra Motor Safety Riding Center Jawa Tengah”  yang bertempat di area Bukit Semarang Baru (BSB). (08/06/2024)
 
Chief Executive Astra Motor, Robien Tony mengatakan bahwa peresmian pembangunan Safety Riding Center (SRC) Jateng ini merupakan serangkaian acara HUT ke-54 tahun Astra Motor. Melalui produk dan layanan terbaik, Astra Motor senantiasa hadir menemani konsumen sepeda motor Honda dalam menggapai mimpi-mimpinya.
 
“Astra Motor Safety Riding Center Jateng ini nantinya digunakan sebagai tempat melatih kemampuan berkendara yang benar dan aman bagi semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga dewasa”, ungkap Robien.

Baca Juga: HUT ke-54 Tahun, Astra Motor Gerakkan Aksi Donor Darah Serempak #SatuTetesku

Robien Tony selaku Chief Executive Astra Motor (kedua dari kanan) bersama Ronny Agustinus selaku Marketing Division Head Astra Motor (kedua dari kiri) melakukan peletakan batu pertama pembangunan Astra Motor Safety Riding Center Jateng yang bertempat di area Bukit Semarang Baru (08/06/2024).
Robien Tony selaku Chief Executive Astra Motor (kedua dari kanan) bersama Ronny Agustinus selaku Marketing Division Head Astra Motor (kedua dari kiri) melakukan peletakan batu pertama pembangunan Astra Motor Safety Riding Center Jateng yang bertempat di area Bukit Semarang Baru (08/06/2024). / Astra Motor Jateng

 
Dibangun di atas lahan seluas 1 hektar, Astra Motor SRC Jateng merupakan safety riding center kedua yang dimiliki oleh Astra Motor. Hal ini semakin menunjukkan komitmen Astra Motor sebagai pelopor keselamatan berkendara yang selalu memberikan edukasi keselamatan berkendara bagi masyarakat, khususnya konsumen sepeda motor Honda di Jawa Tengah.
 
Robien juga menambahkan bahwa pembangunan SRC Jateng ini sejalan dengan Sustainability Development Goals (SDGs) dan Astra Motor Sustainability Initiatives 2030. Mengusung konsep green building, setiap bahan material yang digunakan lebih ramah lingkungan.
 
Astra Motor selalu mengutamakan “People First, Safety by All for All” dengan menerapkan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) melalui Contractor Safety Management System pada pembangunan Astra Motor Safety Riding Center Jateng ini.
 
Sebagai wujud penerapan green company, Astra Motor juga bekerja sama dengan “Bank Sampah Semangat Sejahtera” Kota Semarang dalam pengolahan sampah atau pun limbah kontruksi yang berasal dari area perkantoran Astra Motor di Jawa Tengah.

Astra Motor melakukan penandatanganan kerjasama dengan “Bank Sampah Semangat Sejahtera” Kota Semarang dalam pengolahan sampah atau pun limbah kontruksi yang berasal dari area perkantoran Astra Motor di Jawa Tengah sebagai wujud penerapan green company.
Astra Motor melakukan penandatanganan kerjasama dengan “Bank Sampah Semangat Sejahtera” Kota Semarang dalam pengolahan sampah atau pun limbah kontruksi yang berasal dari area perkantoran Astra Motor di Jawa Tengah sebagai wujud penerapan green company. / Astra Motor Jateng

 
Saat ini Astra Motor telah memiliki 12 bank sampah binaan yang tersebar di 12 wilayah Main Dealer Astra Motor dan terus berkomitmen menambah kerjasama dengan bank sampah lebih luas.
“Sesuai dengan komitmen kami yaitu “Mari bergerak bersama untuk hari ini dan masa depan Indonesia”, kami mengajak semua pihak bersama-sama berkontribusi positif bagi lingkungan”, tutup Robien. ***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah