Poin 4 Pembalap Tipis, MotoGP Catalunya Bakal Seru, Link LIVE STREAMING Trans 7 Cek Disini!

- 23 September 2020, 10:22 WIB
LINK LIVE STREAMING Trans 7 MotoGP Catalunya
LINK LIVE STREAMING Trans 7 MotoGP Catalunya /Semarangku / MotoGP.com/

SEMARANGKU - Link Live Streaming Trans 7 MotoGP Catalunya bisa diakses dibawah artikel, perebutan tangga juara dunia semakin seru akibat selisih poin 4 pembalap MotoGP di klasemen sangat tipis hanya beda 1 poin saja

Balapan MotoGP musim 2020 memang luar biasa dan sangat tidak membosankan. Ada 4 pembalap jarak poinnya sangat berdekatan, bukti kompetisi MotoGP sangat kompetitif beda dengan tahun lalu. Diprediksi MotoGP Catalunya di Spanyol yang bisa disaksikan Live Streaming Trans 7 ini bakal seru.

Ada Andrea Dovizioso, Fabio Quartararo, Maverick Vinales dan Joan Mir yang hanya berjarak empat poin masing-masing beda 1 poin saat akan menuju MotoGP Catalunya di Barcelona. Live Streaming Trans 7 MotoGP Catalunya ada dibawah artikel untuk Minggu besok. 

Baca Juga: Lihat Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini untuk Sambut Gajian

Baca Juga: Dinobatkan Jadi Miss Grand Thailand, Wanita Ini Langsung di Bully Karena Warna Kulit di Medsos

Pada balapan di Gran Premio TISSOT dell'Emilia Romagna e della Riviera di Rimini kemarin penuh dengan drama yang tak henti-hentinya muncul. Hingga saat ini dari ketujuh seri musim 2020 yang sudah digelar sudah ada 6 pembalap berbeda berdiri di tangga teratas podium, suatu hal yang sangat mengesankan.

Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha MotoGP) menohok di tangga perebutan juara dunia setelah kemarin juara ser MotoGP Misano. Dia bergabung dengan Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT), Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing), Andrea Dovizioso (Tim Ducati), Miguel Oliveira (Red Bull KTM Tech3) dan Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) sebagai pemenang juara seri tahun 2020.

Kemarinadalah penampilan luar biasa dari Maverick Vinales yang memanfaatkan kecelakaan Francesco Bagnaia (Pramac Racing) untuk memimpin diikuti Joan Mir dari Tim Suzuki Ecstar dan Pol Espargaro (Red Bull KTM Factory Racing) di seri Misano.

Baca Juga: Joan Mir Ragukan Marc Marquez Bakal Juara Semua Seri MotoGP, Seri Pertama Saja Sudah Jatuh

Halaman:

Editor: Heru Fajar

Sumber: MotoGP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x