Santai Tanggapi Peningkatan Performa Tim Mercedes di F1 GP Spanyol 2023, Alonso: Di Kanada Kita Sikat Mereka

- 6 Juni 2023, 10:35 WIB
Santai Tanggapi Peningkatan Performa Tim Mercedes di F1 GP Spanyol 2023, Alonso: Di Kanada Kita Sikat Mereka
Santai Tanggapi Peningkatan Performa Tim Mercedes di F1 GP Spanyol 2023, Alonso: Di Kanada Kita Sikat Mereka //Crash

SEMARANGKU – Pembalap veteran Aston Martin F1, Fernando Alonso tetap anteng dan santai dalam menanggapi peningkatan performa Mercedes di GP Spanyol Minggu lalu (04/06).

Sebelumnya performa antara tim satelit Mercedes dengan tim pabrikannya tersebut ibarat bumi dan langit. Tim Brackley finis di posisi 2-3 sementara kubu Silverstone harus puas di urutan 6-7.

Sesi kualifikasi El Nano sendiri juga sempat terganggu dengan gangguan pada lantai depan mobil AMR23 dan semua itu berimbas pada terhambatnya Alonso meraih podium hari itu.

Baca Juga: Baru Pulih Dari Cedera Serius, Pol Espargaro Siap Tampil Kembali di MotoGP Mugello 2023

El Plan dilansir SoyMotor.com mengungkapkan bahwa mereka tidak bisa seperti Minggu sebelumnya yang sarat podium. “Kami tidak punya ritme seperti Minggu sebelumnya”, ujarnya.

Pembalap asal Asturias, Spanyol tersebut mungkin bisa saja bangkit dan naik podium, tetapi pada waktu itu ritme AMR23 melemah bila dibandingkan dengan pesaingnya.

Kelemahan yang ditemukan oleh Alonso tersebut harusnya segera disikapi oleh tim dengan memasang berbagai pembaruan penting untuk mobil AMR23. “Saya pikir (kelemahannya) lebih dari itu”, timpal Alonso pasca balapan.

“Kami tidak memiliki ritme sebanyak hari Minggu lainnya dan baik dengan lembut maupun keras kami tidak memiliki sepersepuluh untuk bersama Mercedes. Kami sedikit di depan Alpine, AlphaTauri dan mungkin sedikit setara dengan Ferrari, karena menurut saya Lance, kurang lebih, mempertahankan perbedaan dengan Carlos sejak tugas pertama”, ujar Alonso lagi.

Bahkan kata Alonso, Mercedes telah berkembang pesat dan melebihi katakanlah sewaktu GP Bahrain awal Maret lalu. “Mercedes bahkan sama, mereka telah selangkah lebih maju dan kami terlewati”, tutur Alonso.

Halaman:

Editor: Fitriyatur Rosidah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x