MotoGP 2023 Ada Sistem Poin Baru yakni Sprint Race dan Main Race, Ini Penjelasan dan Jadwal Lengkap MotoGP

- 8 Maret 2023, 18:35 WIB
Jadwal Lengkap MotoGP 2023 Ketahui /
Jadwal Lengkap MotoGP 2023 Ketahui / /JENNIFER LORENZINI/REUTERS

 

SEMARANGKU – Berikut adalah jadwal lengkap MotoGP 2023 yang akan tayang di Trans7. Ada sistem poin, nama pembalap, hingga jadwal lengkap MotoGP 2023.

Jika tidak ada perubahan, terdekat sebagai pembuka MotoGP akan digelar di GP Portugal pada Minggu, 26 Maret 2023 sekitar pukul 19.00 WIB di Sirkuit Internasional Algarve, Portimão.

Sementara jadwal MotoGP Mandalika atau GP Indonesia akan berlangsung pada Minggu, 15 Oktober 2023 sekitar pukul 12.00 WIB yang disiarkan live di Trans7 gratis.

Pelaksanaan MotoGP 2023 pada musim kedua kali ini terdiri dari 21 seri, diketahui akan menjadi seri terbanyak sepanjang sejarah Grand Prix. Selain itu ada 42 balapan yang akan berlangsung di berbagai negara.

Baca Juga: Kemenparekraf: Sirkuit Mandalika Menjadi Modal Awal Mendukung MotoGP

Mulai tahun 2023 pula, MotoGP dinyatakan akan menggelar dua balapan dengan sistem pemberian poin berbeda, yakni Sprint Race dan Main Race.

Mengenai perhitungannya, berikut adalah paparan sistem perhitungan poin sprint race dan main race dalam MotoGP:

  1. Sistem poin Sprint Race

Poin Sprint Race MotoGP hanya diberikan kepada sembilan pembalap terdepan dengan sistem setengah poin dari Main Race. Dengan perhitungan: 1) 12 poin, 2) 9 poin, 3) 7 poin, 4) 6 poin, 5) 5 poin, 6) 4 poin, 7) 3 poin, 8) 2 poin, dan 9) 1 poin.

Baca Juga: WSBK Mandalika, World Superbike Mandalika 2023 Pekan Ini Mulai, Apa Bedanya Dengan MotoGP?

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x