Aksi Delvintor Alfarizi di MXGP Somota Dapat Dukungan Komunitas CRF150L dan Honda Community Jateng

- 27 Juni 2022, 18:32 WIB
Aksi Delvintor Alfarizi di MXGP Somota Dapat Dukungan Komunitas CRF150L dan Honda Community Jateng
Aksi Delvintor Alfarizi di MXGP Somota Dapat Dukungan Komunitas CRF150L dan Honda Community Jateng // Semarangku

Baca Juga: Alex Marquez Resmi Gabung Tim MotoGP Gresini Racing Musim 2023, Fabio Di Giannantonio Bertahan

Pada kesempatan tersebut para bikers melaksanakan program aktivitas sosial yang berdampak
positif kepada masyarakat di wilayah Embung Krikilan dengan menebar benih ikan sebanyak 30kg.

Program ini menjadi langkah bersama para komunitas sepeda motor Honda bersama masyarakat
dalam program sosial yang berkelanjutan berkontribusi membangun bangsa.

Belum selesaisampai disana, para bikers juga ditantang untuk merasakan adrenalin jalur off road di area Bukit Embung Krikilan tersebut.

Puas menikmati tantangan, para bikers melanjutkan perjalanan ke Kedai Bikers sebagai tempat
titik nonton bareng gelaran MXGP.

Para bikers mendapatkan sesi sharing dan diskusi yangmengangkat tema “Sosialisasi HCID & Kenal Dekat Delvintor” dengan narasumber dari Edi Handoko selaku Bendahara dari komunitas CRF Owner Semarang serta Rendi Pradipta selaku PIC Honda Community Jateng dan selanjutnya nonton bareng aksi gigih crosser Delvintor di kelas MX2 MXGP 2022 yang bertanding dengan crosser- crosser berbakat dari berbagai penjuru dunia.

Dalam berkendara sepeda motor di masa pandemi, para bikers Honda tetap mengikuti protokol
kesehatan serta menggunakan Riding Gear. Kegiatan MXGP Community Gathering Day 2022 pun
digelar dengan melaksanakan protokol kesehatan seperti peserta wajib sudah melakukan vaksin
lengkap, penggunaan masker, cuci tangan, menggunakan hand sanitizer dan selalu menjaga
jarak.

Budi Hartanto selaku Marketing Manager Astra Motor Jateng mengatakan antusiasme komunitas Honda pecinta offroad di Jawa Tengah sangat tinggi dalam menyambut helatan akbar MXGP
Samota.

“Kegiatan nobar ini adalah bukti dukungan kami dalam memberikan semangat positif kepada
crosser AHRT di ajang balap dunia. Namun tidak hanya berfokus disana, kami juga mengadakan
kegiatan CSR bersama komunitas CRF150L Jateng sebagai partisipasi kami dalam program Sinergi
Bagi Negeri yang merupakan bagian dari program sosial berkelanjutan bersama Bikers Honda,”
ungkap Budi. ***

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah