Live Streaming MotoGP Portugal Trans7 Langsung dari Portimao dan Susunan Grid Pembalap

- 24 April 2022, 17:01 WIB
Live Streaming MotoGP Portugal Trans7 Langsung dari Portimao dan Susunan Grid Pembalap
Live Streaming MotoGP Portugal Trans7 Langsung dari Portimao dan Susunan Grid Pembalap /Twitter/@MotoGP/



SEMARANGKU - Link live streaming MotoGP Portugal 2022 di Trans7 Johann Zarco pole position. 

Balapan seru di benua Eropa akan tersaji di MotoGP Portugal 2022 yang tayang secara live streaming Trans7 pada hari Minggu malam ini.

Nonton balap motor dunia MotoGP Portugal 2022 dapat diakses melalui link live streaming Trans7 yang tersedia di akhir artikel ini.

Saksikan seri balapan MotoGP Portugal 2022 yang bisa diakses via link live streaming di akhir artikel ini.

Baca Juga: UPDATE! Kode Biss Key MotoGP Portugal Trans7 Yang Bisa Anda Gunakan Hari Ini 24 April 2022, Cek Segera di Sini

Johann Zarco meraih pole position untuk pertama kalinya sejak Jerman tahun lalu dan untuk ketujuh kalinya di MotoGP. 

Dan, Zarco menggeser posisi Christian Sarron di tempat kedua pada daftar pembalap Prancis dengan pole position terbanyak, kini hanya tepat di belakang Fabio Quartararo yang meraih 16 pole position.

Selain itu, dengan Mir di posisi kedua, ini merupakan hasil kualifikasi terbaik bagi Suzuki karena Alex Rins juga berada di urutan kedua di GP Portugal tahun lalu.

Aleix Espargaro dari Aprilia Racing menempati posisi ketiga, yang merupakan kedua kalinya tahun ini dia lolos di barisan depan grid.

Jack Miller berhasil menembus posisi keempat, yang menjadi keempat kalinya berturut-turut di Portimao. Miller finis di podium dua kali di sini. yakni posisi kedua di musim 2020 dan posisi ketiga saat di MotoGP Algarve tahun lalu.
 
Baca Juga: Link live Streaming MotoGP Portugal Lengkap Dengan Kode Biss Key 24 April 2022, Temukan di Sini Selengkapnya

Satu-satunya rekor barisan depan yang sempurna pada tahun 2022 telah berakhir pada hari Sabtu, setelah Jorge Martin harus mulai balap dari grid ke-13. 
 
Jorge Martin kali ini mengalami kualifikasi terburuknya, sejak pembalap Spanyol itu berada di grid 14 sirkuit TT Belanda tahun lalu.

Pemenang terakhir kali di seri balap MotoGP Portugal berada di sirkuit portimao yang start dari posisi terdepan, Francesco Bagnaia.
 
Pembalap Italia yang berkendara untuk Ducati itu terjatuh ketika menjalani sesi kualifikasi Q1, akan start dari grid 25 atau paling belakang.

Sedangkan sang pemimpin klasemen Enea Bastianini jatuh di Q1 dan lolos ke urutan 18 untuk hasil kualifikasi terburuknya.

Berikut hasil kualifikasi MotoGP Portugal 2022
P01.Johann Zarco     Pramac Racing   Prancis
P02.Joan Mir         Suzuki Ecstar   Spanyol
P03.Aleix Espargaro  Aprilia         Spanyol
P04.Jack Miller      Ducati          Australia
P05.Fabio Quartararo Yamaha          Prancis
P06.Marco Bezzecchi   VR46 Mooney     Italia
P07.Alex Marquez     LCR Honda       Spanyol
P08.Luca Marini      VR46 Mooney     Italia
P09.Marc Marquez     Repsol Honda    Spanyol
P10.Pol Espargaro    Repsol Honda    Spanyol
P11.Miguel Oliveira  KTM             Portugal
P12.Brad Binder      KTM             Afrika Selatan

Jelang MotoGP Portugal 2022 pembalap tuan rumah, Miguel Oliveira akan mulai balap dari grid 11 disusul rekan setim Brad Binder untuk melengkapi baris keempat.

Jadwal sesi balapan MotoGP Portugal 2022 di sirkuit Portimao :
Sesi Warm Up
-Moto3      mulai 15.20 - 15.30 WIB
-MotoGP   mulai 15.40 - 16.00 WIB
-Moto2      mulai 16.10 - 16.20 WIB
 
Sesi Race
-Moto3      mulai 17.20 WIB
-MotoGP   mulai 19.00 WIB
-Moto2      mulai 20.30 WIB

Tonton duel seru balapan MotoGP Portugal 2022 melalui link live streaming siaran tv Trans7 dan Vision plus.

Berikut link live streaming MotoGP Portugal 2022 pada hari Minggu malam :

Link Live Streaming Trans7, Klik Disini
 
Link Live Streaming Vision plus, Klik Disini

Disclaimer: Akses link live streaming MotoGP Portugal 2022 hanya sekadar informasi bagi pembaca Semarangku.com, kami tidak bertanggung jawab atas hak cipta di dalamnya. Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu.***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah