Pentingnya Sosok Zlatan Ibrahimovic Bagi AC Milan, Selalu Menjadi Solusi Bagi Rossoneri

- 30 Juli 2020, 07:00 WIB
Zlatan Ibrahimovic. (Twitter.com/@acmilan)
Zlatan Ibrahimovic. (Twitter.com/@acmilan) /

SEMARANGKU - Kehadiran Zlatan Ibrahimovic ternyata membawa hasil positif bagi AC Milan. Pemain 38 tahun itu disebut sudah mengangkat performa Rossoneri di kompetisi Serie A.

Bergabung pada bulan Januari, Ibra telah melakoni sebanyak 16 pertandingan di Liga Italia dengan sumbangan 7 gol dan 4 assist. Bersama Ibra, Milan cuma kalah dua kali di Liga Italia. Sisanya, Milan sukses meraih sembilan kemenangan dan lima hasil imbang.

Milan juga belum terkalahkan dalam 10 pertandingan sejak Serie A kembali digelar usai jeda karena pandemi virus Corona. Zlatan Ibrahimovic juga menjadi pencetak gol terbanyak ketiga di AC Milan dengan mencatatkan delapan gol di semua ajang.

Baca Juga: Breaking News: Pemain Real Madrid Mariano Diaz Dinyatakan Positif Covid-19

Baca Juga: Mantan Pemain Barcelona FC dan Timnas Spanyol, Xavi Hernandez Positif Covid-19

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli mengatakan Ibra merupakan solusi untuk AC Milan yang tak dimiliki sebelum bulan Januari 2020.

"Ibra sudah meningkatkan kami dalam banyak hal di lapangan, memberi kami solusi yang tidak kami miliki sebelumnya," kata Pioli seperti dikabarkan oleh As.

Pioli menambahkan, kehadiran pemain asal Swedia itu penting baik secara fisik dan teknik serta mampu menciptakan banyak ruang untuk rekan-rekan setimnya.

Baca Juga: AS Roma Akan Perpanjang Kontrak Nicolo Zaniolo dan Lorenzo Pellegrini

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x