Jadwal Timnas Indonesia vs Irak di Piala Asia U-20 dan Daftar Pemain Hingga TV yang Menyiarkan

- 28 Februari 2023, 05:20 WIB
Piala Asia U-20: Jadwal Timnas Indonesia vs Irak, Daftar Pemain, hingga TV yang Menyiarkan /
Piala Asia U-20: Jadwal Timnas Indonesia vs Irak, Daftar Pemain, hingga TV yang Menyiarkan / /Twitter.com/@PSSI
 
SEMARANGKU - Cek jadwal Timnas Indonesia vs Irak main kapan dan daftar pemain Timnas siapa saja.
 
Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Irak pada laga perdana di ajang bergengsi, Piala Asia U-20. 
 
Ketahui daftar pemain Timnas Indonesia U-20 hingga stasiun TV yang menyiarkan pertandingan tersebut di sini.
 
Perjalanan Timnas Indonesia di Piala Asia U-20 bakal segera dimulai. Berlangsung di Uzbekistan, Piala Asia U-20 digelar sejak 1-18 Maret 2023.
 
 
Indonesia bergabung dalam Grup A bersama dengan Irak, Uzbekistan, dan Suriah. Pelatih Shin Tae-yong pun sudah memboyong sejumlah pemain untuk memperkuat skuad Garuda Nusantara.
 
Setelah menjalani pemusatan latihan sejak 1 Februari lalu, Hokky Caraka dan rekannya pun telah melakoni turnamen mini sebagai bentuk persiapan. 
 
Tim yang ditangani oleh juru taktik asal Korea Selatan ini menjajal kekuatan Fiji, Selandia Baru, hingga Guatemala. 
 
 
Tanpa kehadiran Marselino Ferdinan yang merupakan pemain andalan, kini Timnas Indonesia U-20 bakal menghadapi Irak di pertandingan pembuka.
 
Timnas Indonesia U-20 vs Irak U-20 akan bermain di Lokomotiv Stadium, Tashkent, Uzbekistan. Tepatnya hari Rabu, 1 Maret 2023 pukul 18.00 WIB. 
 
Kemudian berturut-turut tim Merah Putih melawan Suriah dan Uzbekistan pada 4 dan 7 Februari mendatang.
 
Dilansir dari laman resmi PSSI, daftar pemain yang memperkuat Timnas Indonesia dalam Piala Asia U-20 adalah sebagai berikut:
 
1. Cahya Supriadi, Persija
2. Sulthan Zaky Pramana, PSM
3. Marcell Januar Putra, Persis
4. Muhammad Ferarri, Persija
5. Kakang Rudianto, Persib
 
6. Zanadin Fariz, Persis
7. Ferdiansyah, Persib
8. Arkhan Fikri, Arema
9. Hokky Caraka Brilliant, PSS
10. Ronaldo Joybera Kwateh, Bodrumspor
 
11. Resa Aditya Nugraha, Persija
12. Achmad Maulana Syarif, Persija
13. Dimas Juliono Pamungkas, Bhayangkara
14. Robi Darwis, Persib
15. Muhammad Dzaky Asraf, PSM
 
16. Doni Tri Pamungkas, Persija
17. Frengky Deaner Missa, Persija
18. Alfriyanto Nico Saputro, Persija
19. Rabbani Tasnim Siddiq, Borneo
20. Ginanjar Wahyu Ramadhani, Persija
 
21. Hugo Samir, Persis
22. Daffa Fasya Sumawijaya, Borneo FC
23. Aditya Arya Nugraha, Persebaya
 
Siaran langsung pertandingan Timnas Indonesia U-20 dapat Anda saksikan melalui iNews dan RCTI. 
 
Demikian informasi jadwal Timnas Indonesia, daftar pemain, hingga stasiun TV yang menyiarkan.***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x