Daftar 4 Tim yang Lolos ke Semifinal Piala Presiden 2022, Terbaru Ada Borneo FC

- 4 Juli 2022, 08:40 WIB
Daftar 4 Tim yang Lolos ke Semifinal Piala Presiden 2022, Terbaru Ada Borneo FC
Daftar 4 Tim yang Lolos ke Semifinal Piala Presiden 2022, Terbaru Ada Borneo FC /kolase tangkapan layar Instagram/ @aremafcofficial dan @psisfcofficial

SEMARANGKU - Slot empat tim untuk berlaga di partai semifinal Piala Presiden 2022 telah terisi penuh.

Berikut ini adalah daftar empat tim yang memastikan diri lolos ke semifinal dan kian dekat dengan trofi turnamen pramusim Piala Presiden 2022.

Untuk diketahui, laga perempat final telah dimulai pada 1 hingga 3 Juli 2022 , ada empat tim lolos dan empat tim gugur.

Inilah rincian tim yang lolos ke babak semifinal yang dijadwalkan berlangsung tanggal 7 dan 11 Juli mendatang.

Baca Juga: Susul PSIS Semarang, Borneo FC jadi Tim Terakhir yang Lolos ke Semifinal Piala Presiden 2022

Menariknya, tiga partai perempat final kali ini berakhir dengan skor imbang dan harus dilanjutkan ke babak adu penalti.

Pertandingan pertama dalam perempat final dibuka oleh Persib Bandung yang menjamu PSS Sleman di Stadion Si Jalak Harupat, Kabuaten Bandung, Jawa Barat.

Duel panas tak bisa dihindari. Sama-sama berambisi meraih kemenangan meski juga tak diperkuat oleh beberapa pemain pilar, Persib Bandung dan PSS Sleman tampil saling menyerang.

Pertandingan yang digelar hari Jumat, 1 Juli 2022 pukul 20.30 WIB ini berlangsung dengan alot. Skor imbang 1-1 menjadi hasil akhir waktu normal.

Anak asuhan Robert Alberts dan Seto Nurdiyantoro menjadi tim pertama di perempat final yang harus menentukan pemenang melalui drama adu penalti.

Namun sayangnya, tuan rumah harus menelan kekalahan usai dua pemainnya gagal mengeksekusi tendangan penalti dengan baik.

Kemudian partai kedua yang mempertemukan Arema FC vs Barito Putera juga harus diakhiri dengan adu penalti.

Lantaran dalam waktu normal, para pemain dari Arema FC dan Barito Putera gagal menjebol gawang lawan.

Lagi-lagi pertandingan ketiga PSIS Semarang kontra Bhayangkara FC juga harus dilanjutkan hingga babak adu penalti usai Ezzejjari berhasil melesakkan gol balasan.

Berakhir dengan skor 10-9, duel tersebut menjadi momen adu penalti terpanjang dalam Piala Presiden 2022.

Pada partai terakhir, Borneo FC yang tampil di kandang sendiri berhasil menaklukkan PSM Makassar.

Intensitas pertandingan yang tinggi sempat membuat terjadi keributan di menjelang berakhirnya babak kedua.

Di bawah ini adalah daftar empat tim yang berhasil lolos ke partai semifinal Piala Presiden 2022:

1. PSS Sleman
2. Arema FC
3. PSIS Semarang
4. Borneo FC

Sedangkan empat tim yang gugur di babak perempat final adalah sebagai berikut:

1. Persib Bandung
2. Barito Putera
3. Bhayangkara FC
4. PSM Makassar

Untuk diketahui, partai semifinal atau babak empat besar turnamen pramusim Piala Presiden 2022 akan berlangsung dengan dua leg, yakni tanggal 7 dan 11 Juli.***

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah