Elkan Baggott Bantu Indonesia Lolos Piala Asia, Ipswich Town Perpanjang Kontrak 3 Tahun

- 17 Juni 2022, 18:35 WIB
Klub divisi tiga Liga Inggris Ipswich Town memperpanjang kontrak Elkan Baggott selama tiga tahun hingga 2025 mendatang. (Foto: Instagram/@elkanbaggott)
Klub divisi tiga Liga Inggris Ipswich Town memperpanjang kontrak Elkan Baggott selama tiga tahun hingga 2025 mendatang. (Foto: Instagram/@elkanbaggott) /

SEMARANGKU - Elkan Baggott pemain kelahiran Bangkok ini ikut andil mengantar timnas Indonesia lolos Piala Asia setelah menunggu 15 tahun.
 
Dibawah asuhan Shin Tae Yong, sosok Elkan Baggott diplot sebagai bek tengah Indonesia menjalani debut seniornya saat melawan Afghanistan.
 
Elkan Baggott menjalani debut untuk timnas Indonesia U19 saat beruji coba dengan Makedonia U19 dalam laga persahabatan.
 
Juga turut andil membawa Indonesia melaju hingga partai final Piala AFF 2020, bahkan Elkan Baggott mencetak gol perdananya dalam laga menghadapi Malaysia.
 
 
Pada kualifikasi Piala Asia 2023 lalu, Elkan Baggott dipanggil untuk mengisi plot pertahanan dan masuk strategi pelatih Shin Tae Yong di timnas senior.
 
Dalam tiga laga penyisihan kualifikasi ini Elkan Baggott dimainkan secara reguler bersua Kuwait, Yordania, dan terakhir melawan Nepal.
 
Laga penentu melawan Nepal dia turut menyumbang gol internasional kedua melalui sepakan kaki kiri yang terukur, kedudukan akhir 7-0 untuk kemenangan Indonesia.
 
Selain mencetak gol keduanya bersama Indonesia, jebolan akademi tim berjuluk the blues menorehkan 10 caps sejauh ini.
 
Dan, menandai keberhasilan Indonesia lolos ke Piala Asia 2023 untuk pertama kalinya sejak 2007. Kala itu bertindak sebagai tuan rumah bersama Thailand, Vietnam, serta Malaysia. 
 
 
Diketahui, hanya Vietnam satu-satunya tuan rumah yang mampu menembus babak perempatfinal event besar Asia ini. Namun dihentikan oleh Irak yang akhirnya mengklaim juara Piala Asia 2007.
 
Kemudian pemain yang merumput bersama Ipswich Town ini, terhitung Elkan Baggott menjadi pemain Indonesia pertama yang bermain di liga profesional Inggris, League One.
 
Dia memulai debut untuk the blues saat bertandang ke Rotherham, juga tampil penuh dan mencatat clean sheet untuk kemenangan 4-0 Ipswich Town atas Charlton Athletic.
 
Elkan juga memainkan perannya untuk Ipswich Town U23 musim lalu, tim asuhan John McGreal memenangkan gelar Professional Development League South.
 
Pemain yang memiliki tinggi 1,94 meter ini menandatangani kontrak profesional pertamanya pada Januari lalu, kini Elkan Baggott resmi terikat bersama the blues hingga 2025.
 
Elkan pun mengatakan bahwa sangat luar biasa masih bertahan di Ipswich Town hingga tiga tahun ke depan, dan berterima kasih kepada pelatihnya karena sering membantu untuk mengembangkan kemampuan.
 
“Ini merupakan hari yang luar biasa saya senang tetap berkarir di Ipswich Town. Juga berterima kasih kepada pelatih karena membantu untuk terus berkembang, serta mereka yang memberi saya dukungan." ungkap Elkan Baggott, dilansir dari situs resmi Ipswich Town, Kamis.
 
Lebih lanjut Elkan menyebut tujuan musim depan untuk lebih banyak mendapatkan menit bermain, namun semua itu keputusan pelatih apakah tetap di skuad Ipswich Town atau di tempat lain sebagai pinjaman.
 
"Tujuan saya musim depan, mendapat kesempatan bermain sebanyak mungkin, entah bersama klub atau dipinjamkan ke klub lain." imbuhnya.***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x