Shayne Pattynama Ingin Segera Merumput di Gelora Bung Karno untuk Timnas, Ini Katanya

- 4 Juni 2022, 08:10 WIB
Shayne Pattynama Ingin Segera Merumput di Gelora Bung Karno untuk Timnas, Ini Katanya
Shayne Pattynama Ingin Segera Merumput di Gelora Bung Karno untuk Timnas, Ini Katanya /instagram @s.pattynama/

SEMARANGKU - Pemain keturunan Indonesia Shayne Pattynama mengaku ingin segera bermain di Gelora Bung Karno bersama Timnas Indonesia.

Shayne Pattynama mengungkapkan keinginannya tersebut melalui sebuah video yang ia unggah di akun Instagram @s.pattynama.

Tak hanya itu, Shayne Pattynama yang juga tengah menjalani proses naturalisasi mengaku takjub pada Stadion Gelora Bung Karno.

"Pertama kali saya berlari keliling stadion GBK, Jakarta. Stadion yang sangat besar ini," tulis Shayne Pattynama, dikutip dari unggahannya di Instagram.

Baca Juga: Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023, Pelatih Bangladesh: Garuda Tangguh!

"Benar-benar tidak sabar untuk bermain di sini untuk timnas," sambungnya.

Dalam video yang diunggah, pemain muda berusia 23 tahun tersebut juga berterimakasih kepada PSSI dan Ketua Umum Mochamad Iriawan.

Diketahui Shayne tiba di Jakarta sejak Senin, 30 Mei 2022 lalu. Pemain Viking FK itu datang ke Indonesia untuk melanjutkan proses naturalisasi yang tengah ia jalani.

Ia datang terlambat karena harus menyelesaikan urusannya dengan klub yang ia perkuat.

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x