Kalahkan Peringkat 1 Dunia Dalam 2 Game Langsung, Bilqis Prasista: Nggak Mikirin Menang Kalah!

- 12 Mei 2022, 11:58 WIB
Kalahkan Peringkat 1 Dunia Dalam 2 Game Langsung, Bilqis Prasista: Nggak Mikirin Menang Kalah!
Kalahkan Peringkat 1 Dunia Dalam 2 Game Langsung, Bilqis Prasista: Nggak Mikirin Menang Kalah! /Tangkap layar pbsi.id

SEMARANGKU - Atlet bulutangkis putri Indonesia Bilqis Prasista mengalahkan peringkat 1 dunia, Akane Yamaguchi di Piala Uber 2022.

Bilqis Prasista mengatakan sebelumnya tidak memikirkan akan menang atau kalah.

Kalahkan pemain peringkat 1 Dunia, Bilqis Prasista sebelumnya tidak memikirkan menang atau kalah.

Dikutip Semarangku.com dari Instagram Pikiran Rakyat, Bilqis Prasista sementara membawa Indonesia unggul atas Jepang dengan perolehan poin 1-0 di ajang pertandingan bulutangkis Uber Cup 2022.

Baca Juga: Inter Milan Juara Coppa Italia 2022 Usai Benamkan Juventus, Penantian 11 Tahun Pun Berbuah Manis

Bilqis Prasista merupakan putri pasangan legenda bulutangkis Joko Suprianto dan Zelin Resiana.

"Bilqis Prasista yang merupakan putri dari pasangan legenda bulutangkis Joko Suprianto dan Zelin Resiana, " tulis PB Djarum pada Instagram-nya dikutip Semarangku.com.

Melalui Instagram-nya, PB Djarum mengabarkan bahwa Bilqis Prasista berhasil mengalahkan pemain peringkat 1 dunia.

"Bilqis Prasista mampu kalahkan Akane Yamaguchi, pemain peringkat 1 dunia, dalam 2 game langsung di Piala Uber 2022," tulis PB Djarum pada Instagram-nya.

Baca Juga: Profil Syabda Perkasa Belawa, Penentu Kemenangan Tim Thomas Indonesia VS Korea Tampil Sebagai Juara Grup A

Bilqis Prasista mengalahkan Akane Yamaguchi dengan straight game alias pertandingan dua game tanpa rasa khawatir dan takut.

Melalui Instagram resmi PB Djarum, Bilqis Prasista mengatakan bahwa sebelumnya dirinya tidak menyangka akan bertanding.

"Sebelumnya kaget karena saya pikir saya nggak main, dan ternyata main di tunggal pertama, " tutur Bilqis Prasista pada Instagram PB Djarum.

Bilqis Prasista juga mengatakan bahwa dirinya tidak mengira akan menang, yang penting bisa menunjukkan permainan terbaiknya.

"Nggak mikirin menang kalah yang penting bisa menunjukkan permainan terbaik saja, " kata Bilqis Prasista pada Instagram PB Djarum.

Kalahkan pemain peringkat 1 Dunia, Akane Yamaguchi, Bilqis Prasista sebelumnya tidak memikirkan menang atau kalah.***

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah